EFEKTIVITAS MEDIASI OLEH HAKIM MEDIATOR (STUDI KASUS DI PENGADILAN AGAMA BANTUL TAHUN 2009-2011)

MUHAMMAD YAUMI NURRAHMAN , NIM. 08350055 (2012) EFEKTIVITAS MEDIASI OLEH HAKIM MEDIATOR (STUDI KASUS DI PENGADILAN AGAMA BANTUL TAHUN 2009-2011). Skripsi thesis, PERPUSTAKAAN UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (19MB) | Preview
[img] Text
BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (320kB)

Abstract

Perkawinan merupakan suatu hal yang sangat sakral dan sangat diinginkan oleh semua orang yang beragama Islam. Dengan adanya perkawinan ditujukan untuk memperoleh kehidupan sakinah mawaddah warahmah, mendapatkan keturunan, pemenuhan kebutuhan biologis, menjaga kehormatan, dan yang pailng penting adalah untuk Ibadah. Namun, tidak semua perjalanan hidup akan berjalan dengan mulus apa adanya sesuai dengan keinginan kita. Sering terjadi perselisihan antara suami-istri merupakan bumbu dalam pernikahan. Tetapi jika perselisihan tidak diselesaikan maka akan menimbulkan konflik atau sengketa. Persengketaan ini yang biasanya di ajukan kepada pihak pengadilan untuk diurus. Penyelesaian sengketa pada awal proses persidangan berupa mediasi. Mediasi merupakan penyelesaian sengketa yang dibantu oleh pihak ketiga. Mediasi yang di adakan di pengadilan Agama Bantul kurang efektif dari segi pokok masalah perceraian karena perkara yang dicabut karena mediasi sangatlah sedikit. Seiring dengan berjalannya waktu, tujuan dari mediasi bergeser dari dicabutnya perkara, bergeser kepada pokok perkara assesoir yang kemudian melakukan beberapa kesepakatan dan berpisah dengan damai Disini penyusun menggunakan metode penelitian lapangan yaitu dengan menggunakan cara pengumpulan data baik dokumentasi ataupun wawancara. Kemudian data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan pendekatan normatif yuridis yaitu pendekatan secara hukum Islam dan hukum positif. Penelitian ini menghasilkan kesimpulan bahwa efektifitas mediasi oleh hakim mediator dalam perkara pokok perceraian belum efektif karena perkara yang dicabut sangatlah sedikit, sedangkan Perkara assesoir bisa dikatakan cukup efektif karena ketika para pihak tidak dapat didamaikan kembali maka Istri dapat melakukan kesepakatan kepada Suaminya dan mereka berpisah dengan damai.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Drs. M. Sodik, M.Si
Uncontrolled Keywords: EFEKTIVITAS, MEDIASI, HAKIM MEDIATOR
Subjects: Al-Ahwal Asy-Syakhsiyyah
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Al-Ahwal Asy-Syakhsiyyah (S1)
Depositing User: Edi Prasetya [edi_hoki]
Date Deposited: 14 Mar 2014 14:48
Last Modified: 14 Apr 2016 08:45
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/10602

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum