MANAJEMEN PUBLIK DALAM PERSPEKTIF NEW PUBLIC MANAGEMENT (NPM) DI BADAN PENDIDIKAN DAN LATIHAN (BANDIKLAT) DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA (DIY)

LAILY NAHDIYAH, NIM. 09240071 (2014) MANAJEMEN PUBLIK DALAM PERSPEKTIF NEW PUBLIC MANAGEMENT (NPM) DI BADAN PENDIDIKAN DAN LATIHAN (BANDIKLAT) DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA (DIY). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text ( MANAJEMEN PUBLIK DALAM PERSPEKTIF NEW PUBLIC MANAGEMENT (NPM) DI BADAN PENDIDIKAN DAN LATIHAN (BANDIKLAT) DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA (DIY) )
BAB I, IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (6MB) | Preview
[img] Text ( MANAJEMEN PUBLIK DALAM PERSPEKTIF NEW PUBLIC MANAGEMENT (NPM) DI BADAN PENDIDIKAN DAN LATIHAN (BANDIKLAT) DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA (DIY) )
BAB II, III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Melihat perkembangan Manajemen Publik yang semakin di perlukan oleh setiap organisasi baik di sektor publik maupun sektor swasta untuk dapat meningkatkan kinerja yang ada didalam organisasi baik sumber daya manusia maupun sumber daya yang lainnya. Manajemen Publik yang digunakan ditempat ini adalah menggunakan konsep NPM (New Public Management). Manajemen publik dalam perspektif NPM merupakan konsep yang memasukan unsur-unsur dari sektor swasta kedalam sektor publik dari segi manajemen publik. Dengan adanya manajemen publik ini di BANDIKLAT Provinsi DIY organisasi dapat mencapai tujuannya. Sehingga yang menjadi pokok masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana manajemen publik dalam perspektif NPM (New Public Management) di BANDIKLAT Provinsi DIY. Penelitian ini penting karena akan mendiskripsikan dan menganalisa manajemen publik di BANDIKLAT Provinsi DIY. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan yang bersifat deskriptif-kualitatif. Dalam teknisnya, pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Setelah data terkumpul, dilakukan klasifikasi, editing dan penyajian data sesuai karakter dan jenis masing-masing data. Sebelum data yang terkumpul dianalisis, terlebih dahulu dilakukan pengecekan keabsahannya melalui metode peningkatan ketekunan. Hasil penelitian menunjukan bahwa manajemen publik dalam perspektif New Public Management (NPM) di Badan Pendidikan dan Latihan (BANDIKLAT) Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) masih perlu ditingkatkan guna memaksimalkan kinerja sumber daya manusia dan sumber daya buatan (keuangan, alat-alat kantor, mesin dan lain-lain) yang ada di dalam organisasi. Penyusun menemukan beberapa faktor pendukung dalam manajemen publik dalam perspektif NPM (New Public Management) di BANDIKLAT Provinsi DIY, sumber daya manusia yang sangat memadai dalam hal kinerjanya, keberadaan BANDIKLAT di DIY karena merupakan kota pelajar dan kota wisata. Adapaun yang menjadi faktor penghambat yaitu kurangya sarana dan prasarana dalam menunjang proses pelaksanaan kediklatan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: Hj. Early Maghfiroh Innayati, M.Si
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 02 Apr 2014 18:15
Last Modified: 02 Dec 2015 09:24
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/11592

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum