PENERAPAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR BIOLOGI SUB POKOK BAHASAN amp;#8243;GANGGUAN PADA SISTEM PEREDARAN DARAH MANUSIA amp;#8243; SISWA KELAS XI MAN WONOKROMO BANTUL

UMDAH MUSTAROHAH - NIM. 03450463, (2008) PENERAPAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR BIOLOGI SUB POKOK BAHASAN amp;#8243;GANGGUAN PADA SISTEM PEREDARAN DARAH MANUSIA amp;#8243; SISWA KELAS XI MAN WONOKROMO BANTUL. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana keterlaksanaan pendekatan kontekstual pada mata pelajaran Biologi Sub Pokok Bahasan Gangguan Pada Sistem Peredaran Darah Manusia. Penerapan Pendekatan Kontekstual juga diharapkan mampu meningkatkan motivasi dan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran biologi di MAN Wonokromo tahun ajaran 2007/2008. Selain itu penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui bagaimana tanggapan siswa terhadap pembelajaran dengan menggunakan Pendekatan Kontekstual. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research) yang dilakukan di Madrasah Aliyah Negeri Wonokromo dengan menggunakan kelas penelitian adalah kelas XI A1. Penelitian ini menggunakan 2 siklus pembelajaran dengan 2 kali pertemuan pada siklus I, dan 1 kali pertemuan pada siklus II. Metode yang digunakan adalah diskusi kelompok pada siklus I dan diskusi aktif pada siklus II. Pada semua kegiatan diskusi, siswa dibagi menjadi kelompokkelompok kecil sehingga terjadi pertukaran informasi yang efektif untuk kemudian dilakukan presentasi kelas setelah diskusi kelompok selesai. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pendekatan Kontekstual dapat diterapkan di kelas XI-A1 MAN Wonokromo tahun ajaran 2007/2008 dengan sub pokok bahasan Gangguan Pada Sistem Peredaran Darah Manusia dan terjadi peningkatan motivasi balajar siswa. Selain itu panalitian ini juga meningkatkan prestasi belajar siswa pada siklus I dan siklus II dengan effect size sebesar 1,3. Penelitian ini juga mendapat tanggapan positif dari siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: b Pembimbing : /b Drs. Satino, M.Si
Uncontrolled Keywords: Pendekatan, Kontekstual, Motivasi, Prestasi, Wonokromo.
Depositing User: Edi Prasetya [edi_hoki]
Last Modified: 04 May 2012 23:40
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/1300

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum