STRATEGI PEMASARAN MURABAHAH DI BAITUL MAAL WA TAMWIL BINA IHSANUL FIKRI CABANG NITIKAN YOGYAKARTA

SURURIATUL BARURAH , NIM. 10240057 (2014) STRATEGI PEMASARAN MURABAHAH DI BAITUL MAAL WA TAMWIL BINA IHSANUL FIKRI CABANG NITIKAN YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (STRATEGI PEMASARAN MURABAHAH DI BAITUL MAAL WA TAMWIL BINA IHSANUL FIKRI CABANG NITIKAN YOGYAKARTA)
BAB I, IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (STRATEGI PEMASARAN MURABAHAH DI BAITUL MAAL WA TAMWIL BINA IHSANUL FIKRI CABANG NITIKAN YOGYAKARTA)
BAB II, III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (275kB)

Abstract

Sururiatul Barurah, 10240057, Strategi Pemasaran Murabahah di BMT Bina Ihsanul Fikri Cabang Nitikan. Skripsi Yogyakarta: Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2014. Latar belakang dari penelitian ini adalah karena BMT BIF selain lembaga keuangan yang harus berpegang teguh pada prinsip-prinsip syariah, juga mampu memberikan kontribusi pada pengurangan kemiskinan dengan potensi pertumbuhan yang selalu meningkat. BMT BIF juga dalam menjalankan usahanya menggunakan tiga prinsip yakni bagi hasil, sistem jual beli dan sistem non profit. Untuk itulah BMT BIF memerlukan strategi pemasaran yang baik untuk keberhasilan BMT juga untuk menarik dan mempertahankan nasabah. Penelitian ini peneliti lakukan untuk mengetahui bagaimana strategi pemasaran murabahah di Baitul Maal Wa Tamwil Bina Ihsanul Fikri cabang Nitikan Yogyakarta dab penerapan dari strategi tersebut dengan menggunakan metode penelitian kualitatif untuk menggali data secara akurat dari sumber data. Sedangkan untuk teknik pengumpulan data yang peneliti lakukan adalah dengan cara wawancara, dokumentasi dan observasi di BMT BIF cabang Nitikan untuk mengetahui fakta dan kebenaran dari sumber data tentang penelitian terkait. Hasil penelitian yang peneliti lakukan menunjukkan bahwa di BMT BIF cabang Nitikan sudah menggunakan strategi pemasaran bauran pemasaran (marketing mix) dengan baik, namun belum semuanya sepenuhnya terlaksana dengan baik. Akan lebih baik jika BMT dapat menggunakan strategi tersebut dengan baik sehingga dapat membantu melancarkan proses pemasaran BMT BIF dan dapat berjalan dengan maksimal. Kata Kunci: Strategi Pemasaran, Baitul Maal Wa Tamwil, dan Marketing Mix.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Muhammad Toriq Nurmadiansyah, M.Si.
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 25 Aug 2014 14:10
Last Modified: 20 Oct 2015 14:06
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/13833

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum