PENERAPAN METODE GROUP INVESTIGATION (GI) UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN SISWA KELAS 5 MI YAPPI MULUSAN PALIYAN GUNUNGKIDUL

IMRON BASORI, NIM. 13485269 (2014) PENERAPAN METODE GROUP INVESTIGATION (GI) UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN SISWA KELAS 5 MI YAPPI MULUSAN PALIYAN GUNUNGKIDUL. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (PENERAPAN METODE GROUP INVESTIGATION (GI) UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN SISWA KELAS 5 MI YAPPI MULUSAN PALIYAN GUNUNGKIDUL)
BAB I, IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PENERAPAN METODE GROUP INVESTIGATION (GI) UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN SISWA KELAS 5 MI YAPPI MULUSAN PALIYAN GUNUNGKIDUL)
BAB II, III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (425kB)

Abstract

Imron Basori, “Penerapan Metode Group Investigation (GI) untuk Meningkatkan Keaktifan dan Prestasi Belajar Pendidikan Kewarganegaraan Siswa Kelas V MI YAPPI Mulusan Paliyan Gunungkidul”. Skripsi. Yogyakarta : Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2014. Pendidikan Kewarganegaraan merupakan salah satu mata pelajaran yang sangat penting di MI. Mengingat pentingnya mata pelajaran ini diterapkan, maka diperlukan juga pendekatan dan metode supaya siswa memiliki pengetahuan tentang warga negara dan menjadi warga negara yang demokratis, menghargai perbedaan, dan mampu mengatasi masalah. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah : (1) bagaimana keaktifan dan prestasi belajar PKn siswa MI YAPPI Mulusan Paliyan Gunungkidul sebelum penerapan Metode Group Investigation, (2) bagaimana penerapan Metode Group Investigation pada mata pelajaran PKn kelas V MI YAPPI Mulusan Paliyan Gunungkidul, dan (3) bagaimana hasil dari penerapan Metode Group Investigation pada mata pelajaran PKn kelas V MI YAPPI Mulusan Paliyan Gunungkidul. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dalam tiga siklus, yang masing-masing siklus terdiri dari tahap perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Data yang diperoleh dalam penelitian ini meliputi : keaktifan siswa yang diperoleh dari pengamatan dan hasil pengisian angket setiap siklus, prestasi belajar yang siswa yang diambil dari tes pada setiap siklus, catatan lapangan, hasil wawancara, dan dokumentasi. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini adalah meingkatnya keaktifan siswa dalam pembelajaran PKn dilihat selama proses pembelajaran dan dari analisis data angket yang mencapai 80% pada akhir siklus dan meningkatnya hasil belajar PKn di atas Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang mencapai 90% dari jumlah siswa kelas V MI YAPPI Mulusan Paliyan Gunungkidul dilihat dari evaluasi belajar akhir siklus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan metode Group Investigation dapat meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar Pendidikan Kewarganegaraan siswa kelas V MI YAPPI Mulusan Paliyan Gunungkidul. Keaktifan siswa dikatakan meningkat karena prosentase pada setiap aspeknya meningkat dan rata-rata dari seluruh aspek setiap siklus meningkat. Peningkatan keaktifan belajar Pendidikan Kewarganegaraan dapat dilihat hasil observasi dan angket keaktiafan siswa. Berdasarkan obeservasi diketahui bahwa prosentase keaktifan siswa pada siklus I adalah 68,41 %, pada siklus II 84,20 %, dan pada siklus III 98,24 %.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Drs. Nur Hamidi, MA
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Keaktifan, Prestasi, Group Investigation, Pendidikan Kewarganegaraan MI
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 21 Oct 2014 14:20
Last Modified: 24 Feb 2017 14:14
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/14239

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum