SPIRITUALITAS KELUARGA SAKINAH (Studi Tarekat Naqsyabandiyah Khalidiyah Pondok Pesantren Qashrul Arifin Ploso Kuning Yogyakarta)

FREDI SISWANTO S.H.I, NIM. 1220310087 (2015) SPIRITUALITAS KELUARGA SAKINAH (Studi Tarekat Naqsyabandiyah Khalidiyah Pondok Pesantren Qashrul Arifin Ploso Kuning Yogyakarta). Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (SPIRITUALITAS KELUARGA SAKINAH (Studi Tarekat Naqsyabandiyah Khalidiyah Pondok Pesantren Qashrul Arifin Ploso Kuning Yogyakarta))
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (10MB) | Preview
[img] Text (SPIRITUALITAS KELUARGA SAKINAH (Studi Tarekat Naqsyabandiyah Khalidiyah Pondok Pesantren Qashrul Arifin Ploso Kuning Yogyakarta))
BAB II, III, IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Tidak dapat dipungkiri bahwa keluarga adalah tempat bersatunya dua pasang laki-laki dan perempuan yang diikat dengan perjanjian suci dalam ikatan perkawinan yang berfungsi untuk membina hubungan cinta dan kasih sayang antar anggota keluarga yang bertumpu pada kebahagiaan baik di dunia atau di akhirat. Selain itu, keluarga juga berfungsi untuk mempertahankan keberlangsungan hidup manusia, karena menjadi tempat untuk melaksanakan fungsi regenerasi. Demi mewujudkan hal tersebut, manusia memerlukan berbagai macam kebutuhan, baik lahir atau batin. Namun kehidupan masyarakat modern dewasa ini justru terkesan terfokus pada kebutuhan materi saja, sehingga melupakan akan kebutuhan batin yang sesungguhnya berperan penting untuk membina keluarga. Hal ini, misalnya, sebagaimana yang diyakini oleh pengikut tarekat (tasawuf) bahwa tasawuf sebagai salah satu metode untuk mengolah dimensi batin manusia menjadi salah satu solusi untuk membangun keluarga sakinah, sebagaimana yang terepresentasikan dalam praktik perwujudan keluarga sakinah oleh beberapa keluarga pengikut tarekat Naqsyabandiyah Pondok Pesantren Qashrul ‘Arifin Ploso Kuning Yogyakarta. Penelitian ini bersifat lapangan (field research) untuk menjawab pokok masalah tentang bagaimana ajaran dan metode pendidikan tentang keluarga sakinah serta implikasinya dalam Tarekat Naqsyabandiyah Khalidiyah Qashrul ‘Arifin Ploso Kuning Yogyakarta. Data-data dalam penelitian ini diperoleh dari wawancara dengan mereka yang terlibat langsung dalam tarekat ini, seperti guru spiritual (mursyid), pengurus majelis taklim, dan jama’ah pengkut Tarekat Naqsyabandiyah Qashrul ‘Arifin Yogyakarta. Data-data dalam penelitian diperkaya dengan sumber-sumber lain yang relevan, seperti rekaman pengajian antara guru dengan murid (suhbah), atau literatur-literatur tertulis lain yang mendukung proses penyusunan laporan penelitian seperti buku-buku dalam ilmu sosial, tasawuf dan filsafat, dengan pendekatan sosiologis-filosofis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keluarga sakinah dalam ajaran Tarekat Naqsyabandiyah Khalidiyah Pondok Pesantren Qashrul ‘Arifin dimaknai sebagai amanat dari Allah swt kepada suami dan isteri yang menuntut kewajiban mereka untuk selalu berusaha mewujudkannya, yaitu dengan cara menghadirkan spiritualitas di dalam anggota keluarga yang salah satunya dengan melaksanakan metode riyad}ah, mujahadah, zikrullah dan uzlah. Adapun implikasi (manfaat) dari metode-metode tersebut yaitu: 1) secara internal, pengikut tarekat mengaku merasakan ketentraman jiwa, ketenangan, dan keseimbangan di dalam hidupnya. Metode ini diakui juga telah mengikis rasa khawatir dan takut dalam menghadapi cobaan-cobaan yang sesungguhnya selalu mengancam bangunan keluarga, dan 2) secara eksternal, jamaah mengakui bahwa membangun spritualitas keluarga dengan metode tarekat tasawuf merupakan salah satu solusi alternatif yang penting bagi keluarga Muslim modern untuk membina keluarga sakinah. Kata Kunci: Tarekat, Spiritualitas Keluarga, Keluarga Sakinah.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: PEMBIMBING: DR. M., NUR, M.AG
Uncontrolled Keywords: Tarekat, Spiritualitas Keluarga, Keluarga Sakinah.
Subjects: Hukum Keluarga
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Hukum Islam
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 22 Apr 2015 09:32
Last Modified: 22 Apr 2015 09:32
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/15831

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum