ANALISIS BUKU PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SEKOLAH MENENGAH ATAS KELAS X KURIKULUM 2013 BERDASARKAN PENDEKATAN SAINTIFIK

MUCHAMMAD TAUFAN MASDUQI, NIM. 07410348 (2014) ANALISIS BUKU PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SEKOLAH MENENGAH ATAS KELAS X KURIKULUM 2013 BERDASARKAN PENDEKATAN SAINTIFIK. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (ANALISIS BUKU PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SEKOLAH MENENGAH ATAS KELAS X KURIKULUM 2013 BERDASARKAN PENDEKATAN SAINTIFIK)
BAB I, IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (ANALISIS BUKU PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SEKOLAH MENENGAH ATAS KELAS X KURIKULUM 2013 BERDASARKAN PENDEKATAN SAINTIFIK)
BAB II, III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah adanya perubahan Kurikulum 2013. Perubahan Kurikulum salah satunya pada mata pelajaran PAI dan Budi Pekerti serta penambahan waktu yang menjadi tiga jam. Perubahan Kurikulum membutuhkan persiapan dan proses yang panjang, mulai dari sarana dan prasarana, fasilitas dan tenaga pendidikan. Dan Buku ajar menjadi salah satu instrumen yang penting dalam menunjang suksesnya proses pembelajaran. Yang menjadi permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana penyajian buku pelajaran PAI, apakah sudah sesuai dengan instruksi Permendikbud, yang mana semua mata pelajaran harus menggunakan Pendekatan Saintifik dalam Pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan isi dari buku pelajaran PAI apakah sudah sesuai dengan langkah-langkah dalam Pendekatan Saintifik. Penelitian ini merupakan penelitian literer dengan mengambil subjek penelitian berupa buku Pelajaran PAI Kurikulum 2013 Kelas X. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode dokumentasi, yaitu mencatat peristiwa yang sudah berlalu yang berupa tulisan, gambar, atau karya monumental dari seseorang. Analisis data dilakukan dengan content analysis, yaitu penganalisisan data-data yang telah diperoleh dari penelitian. Setelah analisis data barulah dapat ditarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa buku PAI Kelas X Kurikulum 2013 telah menerapkan pendekatan saintifik didalamnya. Dimana dalam buku PAI Kuriklum 2013 Kelas X dapat ditemukan langkah-langkah Pendekatan Saintifik yang berupa: mengamati, menannya, menalar, mencoba dan mengasosiasikan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Drs. Rofik. M.Ag.
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Agama Islam,Kurikulum 2013, Pendekatan Saintifik
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: H. Zaenal Arifin, S.Sos.I., S.IPI.
Date Deposited: 11 May 2015 13:24
Last Modified: 11 May 2015 13:24
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/16046

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum