NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL ANAK-ANAK LANGIT KARYA MOHD AMIN MS DAN RELEVANSINYA DENGAN PEMBELAJARAN AKIDAH AKHLAK DI MI

NOVITA ENDAH SUSANTI, NIM. 09480046 (2015) NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL ANAK-ANAK LANGIT KARYA MOHD AMIN MS DAN RELEVANSINYA DENGAN PEMBELAJARAN AKIDAH AKHLAK DI MI. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL ANAK-ANAK LANGIT KARYA MOHD AMIN MS DAN RELEVANSINYA DENGAN PEMBELAJARAN AKIDAH AKHLAK DI MI)
09480046_bab-i_iv-atau-v_daftar-pustaka.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL ANAK-ANAK LANGIT KARYA MOHD AMIN MS DAN RELEVANSINYA DENGAN PEMBELAJARAN AKIDAH AKHLAK DI MI)
09480046_bab-ii_sampai_sebelum-bab-terakhir.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Novita Endah Susanti, “Nilai-Nilai Pendidikan Karakter dalam Novel Anak-Anak Langit Karya Mohd Amin Ms dan Relevansinya dengan Pembelajaran Akidah Akhlak di MI”. Skripsi. Yogyakarta: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2015 Novel adalah salah satu karya sastra yang dapat digunakan sebagai media pembelajaran dan penanaman nilai-nilai karakter terhadap seorang anak. Sebuah novel biasanya menceritakan tentang kehidupan manusia dalam berinteraksi dengan lingkungan dan sesamanya. Dengan demikian, adanya kisah-kisah atau cerita yang disajikan dalam sebuah novel dapat membentuk kepribadian anak serta menuntun kecerdasan emosionalnya. Terutama novel yang mengangkat tema-tema pendidikan yang didalamnya mengandung unsur-unsur nilai karakter, seperti yang terdapat dalam novel Anak-Anak Langit Karya Mohd Amin Ms. Pokok pembahasan yang dikaji dalam penelitian ini adalah nilai-nilai karakter yang terkandung dalam novel Anak-Anak Langit, dan bagaimana relevansinya dengan pembelajaran akidah akhlak di MI. Penelitian ini menggunakan studi pustaka (library research), yaitu dengan teknik penelitian pengumpulan data dari berbagai materi yang terkandung dalam kepustakaan, baik berupa buku, majalah, jurnal, dan beberapa tulisan lain yang memiliki keterkaitan dengan pembahasan dalam peneliti ini. Penelitian ini mengambil subjek kajian pada novel Anak-Anak Langit. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif-deskriptif, dengan menganalisis data yang diperoleh dengan metode diskriptif-analitis. Hasil penelitian ini menemukan adanya nilai-nilai pendidikan karakter dalam novel Anak-Anak Langit antara lain adalah: nilai religius, jujur, toleransi, disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, cinta tanah air, menghargai prestasi, komunikatif, cinta damai, gemar membaca, peduli lingkungan, peduli sosial, dan tanggung jawab. Adapun relevansinya dengan pembelajaran akidah akhlak di MI adalah, bahwa pendidikan karakter mempunyai orientasi yang sama yakni pembentukan karakter anak, yang mana terdapat hubungan antara nilai pendidikan karakter dengan pendidikan pembelajaran akidah akhlak di MI.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : H. Jauhar Hatta, M. Ag
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: nilai, karakter, akidah akhlak, dan relevansinya.
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 26 May 2015 09:17
Last Modified: 26 May 2015 09:17
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/16115

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum