KORELASI GAYA BELAJAR DAN CARA GURU MENGAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM SISWA KELAS XI MAN YOGYAKARTA 1 TAHUN AJARAN 2014/2015

YUSUP KURNIA, NIM. 10410030 (2015) KORELASI GAYA BELAJAR DAN CARA GURU MENGAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM SISWA KELAS XI MAN YOGYAKARTA 1 TAHUN AJARAN 2014/2015. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (KORELASI GAYA BELAJAR DAN CARA GURU MENGAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM SISWA KELAS XI MAN YOGYAKARTA 1 TAHUN AJARAN 2014/2015)
10410030_bab-i_iv-atau-v_daftar-pustaka.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (KORELASI GAYA BELAJAR DAN CARA GURU MENGAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM SISWA KELAS XI MAN YOGYAKARTA 1 TAHUN AJARAN 2014/2015)
10410030_bab-ii_sampai_sebelum-bab-terakhir.pdf
Restricted to Registered users only

Download (937kB)

Abstract

YUSUP KURNIA, “Korelasi gaya belajar dan cara guru mengajar dengan prestasi belajar SKI siswa kelas XI MAN Yogyakarta 1 Tahun 2014/2015” Yogyakarta: Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga, 2015. Dalam pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam siswa seharusnya mendapat perlakuan yang benar dalam pembelajaran di sekolah, seperti memperhatikan kebutuhan siswa dari gaya belajar yang dimiliki siswa dan bagaimana seharusnya cara guru mengajar. Selain itu MAN Yogyakarta 1 juga merupakan Madrasah Aliyah teladan sehingga peneliti ingin melakukan penelitianya dilembaga pendidikan ini, agar hasilnya bisa digeneralisasi secara umum hubungan proses belajar dengan prestasi belajar SKI dengan sekolah status sama. Tujuan yang hendak dicapai dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gaya belajar siswa kemudian cara guru mengajar dan untuk mengetahui prestasi belajar SKI siswa serta menguji secara empiris korelasi /hubungan ketiga variabel tersebut. Jenis penelitian ini adalah, Penelitian lapangan kuantitatif dengan metode pengumpulan data menggunakan angket/ memberikan sejumlah pertanyaan untuk mendapatkan informasi dari responden/data primer. Data yang diperoleh dalam penelitian ini meliputi: prestasi belajar siswa yang diambil dari nilai UTS pada bulan November 2014, aktifitas cara guru mengajar dan gaya belajar siswa selama proses pembelajaran dan dokumentasi. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah korelasi atau hubungan antar variabel yang menjadi objek penelitian, populasi subjek dalam penelitian ini merupakan siswa kelas XI MAN Yogyakarta 1, kemudian di ambil sampel dengan metode cluster random sampling. Dalam penelitian ini menggunakan analisis data kuantitatif dengan metode analisis regresi linear berganda untuk menguji secara empiris korelasi ketiga varabel. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) gaya belajar siswa beragam dengan mayoritas adalah gaya belajar campuran dengan persentase 47,8% dan visual sebesar 40%. 2) cara guru mengajar dikategorikan baik terbukti dari hasil persentase 74% pada kategori baik. 3) prestasi belajar SKI tinggi dengan persentase 78% dengan nilai rata-rata 85 dari hasil ujian UTS. 4) Hubungan antara ketiganya yaitu gaya belajar dan cara guru mengajar dengan prestasi belajar SKI ada hubungan positif dan signifikan (dengan sumbangan koefisien R Square 0,217 dan Sig F adalah 0,005). Artinya ada pengaruh dari variabel independen gaya belajar dan cara guru mengajar sebesar 21,7 %. Terhadap prestasi belajar SKI siswa kelas XI MAN Yogyakarta 1 tahun ajaran 2014/2015.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Sri Purnami, S.Psi, M.A
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Prestasi Belajar, Gaya Belajar, Cara Guru Mengajar, SKI.
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 28 Jul 2015 11:36
Last Modified: 28 Jul 2015 11:36
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/16458

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum