PENGARUH KUALITAS LAYANAN, KONTRIBUSI DAN WORD OF MOUTH (WOM) TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH UNTUK MEMILIH PRODUK ASURANSI SYARIAH (STUDI KASUS PADA PT. ASURANSI TAKAFUL KELUARGA CABANG YOGYAKARTA)

PAHRUS, NIM. 09390170 (2015) PENGARUH KUALITAS LAYANAN, KONTRIBUSI DAN WORD OF MOUTH (WOM) TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH UNTUK MEMILIH PRODUK ASURANSI SYARIAH (STUDI KASUS PADA PT. ASURANSI TAKAFUL KELUARGA CABANG YOGYAKARTA). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGARUH KUALITAS LAYANAN, KONTRIBUSI DAN WORD OF MOUTH (WOM) TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH UNTUK MEMILIH PRODUK ASURANSI SYARIAH (STUDI KASUS PADA PT. ASURANSI TAKAFUL KELUARGA CABANG YOGYAKARTA))
09390170_bab-i_iv-atau-v_daftar-pustaka.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (PENGARUH KUALITAS LAYANAN, KONTRIBUSI DAN WORD OF MOUTH (WOM) TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH UNTUK MEMILIH PRODUK ASURANSI SYARIAH (STUDI KASUS PADA PT. ASURANSI TAKAFUL KELUARGA CABANG YOGYAKARTA))
09390170_bab-ii_sampai_sebelum-bab-terakhir.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Manusia setiap saat berhadapan berbagai persoalan hidup yang mengandung berbagai kemungkinan risiko. Manusia menggunakan asuransi untuk mengatasi risiko-resiko tersebut. Hanya saja asuransi konvensional mengandung masalah bisnis yang tidak diperkenankan oleh Islam karena asuransi konvensional dengan sistem transfering risk (pengalihan resiko) menggunakan akad tabâduli (akad pertukaran) yang dianggap garar, serta pengelolaan dana yang dianggap maisir dan riba, kemudian datang asuransi syariah dengan sistem sharing risk (berbagi resiko) menggunakan akad takâfuli (tolong menolong) atau akad tabarru’ dan akad tijârah untuk mengganti akad tabâduli tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pengaruh Kualitas Layanan, Kontribusi (Premi) dan Word of Mouth terhadap Keputusan Nasabah untuk Memilih Produk Asuransi Syariah. Populasi penelitian ini adalah nasabah PT. Asuransi Takaful Keluarga yang ada di Yogyakarta. Penentuan sampel dengan menggunakan metode convenience sampling, sampel yang diperoleh adalah pemegang polis PT. Takaful Keluarga Cabang Yogyakarta dengan 100 responden yang dibagi kepada para pemegang polis dari tiga Kantor Agency dan satu Kantor Pelayanan dan Pemasaran PT. Asuransi Takaful Keluarga yang ada di Yogyakarta. Alat analisis yang digunakan adalah multiple regression dengan alat bantu SPSS 19. Hasil analisis data menunjukkan bahwa variabel Kualitas Layanan ,Kontribusi dan Word of Mouth berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan nasabah untuk memililih produk asuransi syariah. Pengaruh Kualitas Layanan, Kontribusi dan Word of Mouth terhadap keputusan nasabah untuk memilih asurani syariah adalah 71%, sedangkan sisanya sebanyak 29% dipengaruhi oleh variabel selain Kualitas Layanan, Kontribusi, dan Word of Mouth.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: PEMBIMBING: JOKO SETYONO, S.E., M.Si. Dr. IBNU MUHDIR, M.Ag.
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Kualitas Layanan, Kontribusi, Word Of Mouth, dan Keputusan Pembelian.
Subjects: Keuangan Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Keuangan Islam (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 22 Sep 2015 11:11
Last Modified: 22 Sep 2015 11:11
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/17191

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum