KONSELING KELOMPOK BERBASIS NILAI-NILAI ISLAM UNTUK MENINGKATKAN KEJUJURAN SISWA (STUDI EKSPERIMEN DI SMP-IT MASJID SYUHADA YOGYAKARTA )

YUSUF HASAN BAHARUDIN, SPDI, NIM. 1320411186 (2015) KONSELING KELOMPOK BERBASIS NILAI-NILAI ISLAM UNTUK MENINGKATKAN KEJUJURAN SISWA (STUDI EKSPERIMEN DI SMP-IT MASJID SYUHADA YOGYAKARTA ). Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (KONSELING KELOMPOK BERBASIS NILAI-NILAI ISLAM UNTUK MENINGKATKAN KEJUJURAN SISWA (STUDI EKSPERIMEN DI SMP-IT MASJID SYUHADA YOGYAKARTA ))
1320411186_bab-i_iv-atau-v_daftar-pustaka.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (KONSELING KELOMPOK BERBASIS NILAI-NILAI ISLAM UNTUK MENINGKATKAN KEJUJURAN SISWA (STUDI EKSPERIMEN DI SMP-IT MASJID SYUHADA YOGYAKARTA ))
1320411186_bab-ii_sampai_sebelum-bab-terakhir.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Yusuf Hasan Baharudin: Konseling Kelompok Berbasis Nilai-nilai Islam Untuk Meningkatkan Kejujuran Siswa (Studi Eksperimen di SMP-IT Masjid Syuhada Yogyakarta), Tesis, Yogyakarta: Pascasarjana Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga, Prodi Pendidikan Islam, Konsentrasi Bimbingan dan Konseling Islam, 2015. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya peluang mengenai penggunaan nilai-nilai keislaman yang dijadikan sebagai materi dalam layanan konseling kelompok di sekolah yang bertujuan untuk menguji efektivitas konseling kelompok berbasis nilai-nilai Islam untuk meningkatkan kejujuran siswa SMP-IT Masjid Syuhada Yogyakarta. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen, yang bertujuan untuk menguji efektivitas konseling kelompok berbasis nilai-nilai Islam untuk meningkatkan kejujuran siswa. Eksperimen ini menggunakan one group pre and posttest design, melibatkan 8 siswa SMP-IT Masjid Syuhada. Penentuan subjek dipilih dari skala kejujuran terendah dan berdasarkan diskusi peneliti dengan guru BK dan wali kelas. Data dikumpulkan dengan menggunakan skala kejujuran siswa (ri= 0,367 – 0,729 α= 0,810 ), angket, observasi, dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan dalah menggunakan uji wilcoxon signed ranks test. Hasil uji wiloxon signed ranks test menunjukkan bahwa terdapat perbedaan skor tingkat kejujuran subjek penelitian atau siswa antara sebelum dengan sesudah pemberian layanan konseling kelompok berbasis nilai-nilai Islam (manipulasi), dengan Z = -2,232 dan p-value = 0,026 (p-values < 0,050. Nuansa praktis nilai-nilai Islam tersebut memudahkan subjek penelitian dalam memahami dan mempraktekkan ajaran tersebut dalam kehidupan belajar, pergaulan, hubungan dengan orang tua dan umumnya dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini berkesimpulan bahwa konseling kelompok berbasis nilai-nilai Islam dapat meningkatkan kejujuran siswa. Oleh karena itu, temuan hasil penelitian tersebut dapat digunakan sebagai pengembangan layanan konseling di sekolah terhadap siswa yang mengalami tingkat kejujuran rendah.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Dr. Hj. Nurjannah, M.Si.
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: konseling kelompok, nilai-nilai Islam, kejujuran
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Pendidikan Islam
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 05 Oct 2015 09:43
Last Modified: 05 Oct 2015 09:43
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/17544

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum