TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY USAHA PERHOTELAN DI YOGYAKARTA

AFIFAH FAUZIAH HADIAT, NIM. 12380103 (2016) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY USAHA PERHOTELAN DI YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY USAHA PERHOTELAN DI YOGYAKARTA)
12380103_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY USAHA PERHOTELAN DI YOGYAKARTA)
12380103_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Corporate Social Responsibility (CSR) mengandung makna bahwa perusahaan dalam menjalankan bisnisnya tidak hanya mengejar keuntungan semata, tetapi juga memperhatikan kelangsungan hidup, kelestarian alam dan sosial ekonomi masyarakat dimana perusahaan beroperasi, yang dikenal dengan istilah Triple Bottom Line atau 3P yaitu: profit, people, dan planet. Yogyakarta sebagai kota parawisata perlu diimbangi dengan ketersediaan sarana dan prasarana akomodasi perhotelan bagi parawisatawan untuk terciptanya kota parawisata yang nyaman. Kondisi ini menjadi lahan subur bagi pebisnis di Yogyakarta. Namun, di sisi lain adanya usaha perhotelan di Yogyakarta mengakibatkan masalah lingkungan dan kesenjangan sosial. Untuk menyikapi permasalahan tersebut sebagai perusahaan yang beretika maka usaha perhotelan di Yogyakarta harus menjalankan program CSR. Skripsi ini meneliti bagaimana implementasi CSR usaha perhotelan di Yogyakarta, serta bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap CSR usaha perhotelan di Yogyakarta. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang dilakukan dengan memaparkan permasalahan pada obyek penelitian yang digali secara mendalam dan datanya diperoleh dari observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisis data dilakukan dengan pendekatan yuridis dan normatif yaitu menggunakan kaidah-kaidah fikih dan hukum positif terkait dengan masalah yang diteliti. Hasil penelitian menunjukan bahwa regulasi yang mengatur CSR memang telah membuat CSR tidak hanya menjadi suatu kegiatan yang bersifat sukarela (voluntary), tetapi dengan sendirinya CSR sudah menjadi suatu kewajiban (mandatory) yang bermakna liability. Adapun implementasi pelaksanaan CSR usaha perhotelan di Yogyakarta dalam pandangan hukum Islam belum sepenuhnya mencapai maslahah. Hal ini dikarenakan masih adanya tujuan hukum Islam (Maqāṣid Asy-Syari’ah) yang belum terpenuhi, yaitu dalam hal melindungi harta karena masih banyaknya pengangguran di sekitar hotel beroperasi. Adapun tujuan syariah (Maqāṣid Asy-Syari’ah) dalam hal melindungi jiwa juga belum terpenuhi secara maksimal. Hal ini dibuktikan dengan terjadinya kekeringan air akibat dari penggunaan air oleh pihak hotel yang berlebihan sehingga dampak dari kekeringan air tanah tersebut menyebabkan warga harus membeli air untuk memenuhi kehidupan sehari-harinya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Muhrisun, S.Ag., BSW, M.Ag., MSW
Subjects: Muamalat
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Muamalah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 20 Apr 2016 15:33
Last Modified: 20 Apr 2016 15:33
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/20295

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum