PEKERJA ANAK DAN PRAKTEK PERLINDUNGAN HAK-HAK (STUDI KASUS PEKERJA RUMAH TANGGA ANAK DI SLEMAN YOGYAKARTA)

ANIS ROSIAH, NIM. 12340143 (2016) PEKERJA ANAK DAN PRAKTEK PERLINDUNGAN HAK-HAK (STUDI KASUS PEKERJA RUMAH TANGGA ANAK DI SLEMAN YOGYAKARTA). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PEKERJA ANAK DAN PRAKTEK PERLINDUNGAN HAK-HAK (STUDI KASUS PEKERJA RUMAH TANGGA ANAK DI SLEMAN YOGYAKARTA))
12340143_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (PEKERJA ANAK DAN PRAKTEK PERLINDUNGAN HAK-HAK (STUDI KASUS PEKERJA RUMAH TANGGA ANAK DI SLEMAN YOGYAKARTA))
12340143_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Seperti halnya dengan kota-kota lain di Indonesia, Sleman juga tidak terlepas daro fenomena pekerja anak yang dewasa ini menjadi problem sosial yang cukup kompleks. Dunia anak-anak yang seharusnya dinikmati dengan suasana yang menyenangkan yaitu bermain dan belajar, namun karena beberapa faktor menyebabkan anak-anak harus bekerja memikul beban ekonomi yang seharusnya merupakan tanggungjawab keluarga dalam hal ini orang tuanya. Untuk itu anak-anak melakukan pekerjaan apa saja yang bisa menghasilkan uang agar dapat memenuhi kebutuhannya yang semakin matrealistis di daerah perkotaan. Salah satu pekerjaan yang dilakukan anak-anak adalah sebagai pembantu rumah tangga. Kota Sleman memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk melakoni pekerjaan tersebut, karena kota ini banyak para keluarga yang menggunakan jasa pembantu rumah tangga. Untuk menjawab permasalahan tersebut, penyusun menggunakan teknik kualitatif, kemudian disajikan secara yuridis empiris untuk mengetahui bagaimana praktek mempekerjakan anak di Sleman yogyakarta khususnya dalam bidang pekerja rumah tangga serta sudah sesuaikah peraturan yang ada di Indonesia ini yang mengatur tentang Ketenagakerjaan serta Peraturan Daerah Istimewa Yogyakarta yang mengatur tentang Pekerja Rumah Tangga. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Posisi Pekerja Rumah Tangga Anak belum mendapatkan pengakuan yang jelas dalam produk hukum ketenagakerjaan nasional. Akan tetapi usaha Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta melalui Peraturan Gubernur Nomor 31 Tahun 2010 sebagai satusatunya propinsi yang melakukan suatu terobosan dimana telah memiliki regulasi khusus mengenai Pekerja Rumah Tangga sehingga patut diapresiasi. Intinya adalah ke dua peraturan kebijakan tersebut telah memberikan posisi yang jelas bagi pekerja rumah tanggasebagai pekerja yang rentan akan diskriminasi, kekerasan serta ekspliotasi. mengatur sebuah regulasi bagi Pekerja Rumah Tangga Anak tidaklah mungkin hanya mengedepankan aspek yuridis formil semata melainkan juga harus disatukan dengan aspek sosiologis serta filosofis. harus dilihat bahwa Pekerja Rumah Tangga Anak sebagai pekerja sektor rumah tangga pada kenyataanya terlibat dalam hubungan kerja kekeluargaan dengan Pemberi Kerja.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. EuisNurlaelawati, M.A., Ph. D.
Uncontrolled Keywords: pekerja anak, praktek perlindungan anak, studi kasus pekerja rumah tangga
Subjects: Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum (S1)
Depositing User: H. Zaenal Arifin, S.Sos.I., S.IPI.
Date Deposited: 27 May 2016 15:44
Last Modified: 27 May 2016 15:44
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/20864

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum