UPAYA GURU BIMBINGAN DAN KONSELING DALAM MENGATASI SISWA YANG MELANGGAR TATA TERTIB SEKOLAH DI SMA PIRI 1 YOGYAKARTA

NADIDAH TWINDAYANINGSIH, NIM. 12220029 (2016) UPAYA GURU BIMBINGAN DAN KONSELING DALAM MENGATASI SISWA YANG MELANGGAR TATA TERTIB SEKOLAH DI SMA PIRI 1 YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (UPAYA GURU BIMBINGAN DAN KONSELING DALAM MENGATASI SISWA YANG MELANGGAR TATA TERTIB SEKOLAH DI SMA PIRI 1 YOGYAKARTA)
12220029_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (UPAYA GURU BIMBINGAN DAN KONSELING DALAM MENGATASI SISWA YANG MELANGGAR TATA TERTIB SEKOLAH DI SMA PIRI 1 YOGYAKARTA)
12220029_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (892kB)

Abstract

NADIDAH TWINDAYANINGSIH, (12220029) , Upaya Guru Bimbingan Dan Konseling Dalam Mengatasi Siswa Yang Melanggar Tata Tertib Sekolah Di Sma Piri 1 Yogyakarta. Perilaku siswa merupakan masalah yang sangat menarik untuk diteliti, karena hal ini berkaitan dengan kelangsungan siswa, disiplin diri dan prestasi yang mungkin diraih. Bimbingan dan konseling merupakan salah satu cara dalam mendapatkan pilihan-pilihan dan pemecahan untuk masalah-masalah yang terjadi pada siswa. Adapun masalah yang akan diungkap dalam penelitian ini adalah bentuk-bentuk pelanggaran tata tertib yang dilakukan siswa dan upaya yang dilakukan guru bimbingan dan konseling dalam mengatasi bentuk-bentuk pelanggaran tata tertib yang dilakukan siswa di SMA PIRI 1 yogyakarta Jenis penelitian ini adalah kualitatif, adapun penelitian ini berupaya mendeskripsikan bentuk-bentuk pelanggaran tata tertib sekolah dan upaya yang dilakukan oleh guru bimbingan dan konseling dalam mengatasi bentuk-bentuk pelanggaran tata tertib sekolah yang dilakukan siswa SMA PIRI 1 Yogyakarta. Metode pengumpulan datanya adalah wawancara dan dokumentasi, sedangkan analisis yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa bentuk-bentuk pelanggaran tata tertib sekolah meliputi terlambat datang ke sekolah, sering tidak masuk sekolah (membolos), membuat gaduh ketika proses pembelajaran berlangsung, meninggalkan kelas tanpa keterangan, izin keluar sekolah tetapi tidak kembali, aksesoris berlebihan bagi siswa putri. Adapun upaya yang dilakukan adalah bimbingan kelompok, konseling individu, konseling kelompok, konferensi kasus dan home visit.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Abror Sodik M.Si.
Uncontrolled Keywords: Upaya Guru Bimbingan dan Konseling, Mengatasi PelanggaranTata tertib
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 29 Jul 2016 08:09
Last Modified: 29 Jul 2016 08:09
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/21110

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum