SANGGAR ANAK ALAM (SALAM) SEBAGAI GERAKAN PERLAWANAN TERHADAP SEKOLAH FORMAL (STUDI KASUS DI SANGGAR ANAK ALAM SALAM NITIPRAYAN KASIHAN BANTUL YOGYAKARTA)

ANIS ZAINUL MUNAWAROH, NIM. 1420410192 (2016) SANGGAR ANAK ALAM (SALAM) SEBAGAI GERAKAN PERLAWANAN TERHADAP SEKOLAH FORMAL (STUDI KASUS DI SANGGAR ANAK ALAM SALAM NITIPRAYAN KASIHAN BANTUL YOGYAKARTA). Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (SANGGAR ANAK ALAM (SALAM) SEBAGAI GERAKAN PERLAWANAN TERHADAP SEKOLAH FORMAL (STUDI KASUS DI SANGGAR ANAK ALAM SALAM NITIPRAYAN KASIHAN BANTUL YOGYAKARTA))
1420410192_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (SANGGAR ANAK ALAM (SALAM) SEBAGAI GERAKAN PERLAWANAN TERHADAP SEKOLAH FORMAL (STUDI KASUS DI SANGGAR ANAK ALAM SALAM NITIPRAYAN KASIHAN BANTUL YOGYAKARTA))
1420410192_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Anis Zainul M, NIM. 1420410192: Sanggar Anak Alam (SALAM) Sebagai Gerakan Perlawanan terhadap Sekolah Formal (Studi Kasus di Sanggar Anak Alam SALAM Nitiprayan Kasihan Bantul Yogyakarta). Penelitian dalam thesis ini bertujuan untuk menunjukkan bahwa SALAM yang terletak di Nitiprayan Kasihan Bantul Yogyakarta melakukan aktifitas perlawanan terhadap sekolah formal. Dalam aktifitas sekolah formal yang dalam pandangan masyarakat berjalan lancar ternyata tidaklah lepas dari kekuasaan yang melarbelakanginya sehingga bisa dilihat perkembangan pendidikan di Indonesia ini cenderung statis dan masih banyak menampakkan wajah buram. Bahasan pokok studi ini adalah mengapa SALAM melakukan perlawanan terhadap sekolah formal, apa yang melatarbelakangi pendirian SALAM, bagaimana bentuk-bentuk perlawanan yang dilakukan SALAM, dan apa dampak dari perlawanan tersebut. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan yang bersifat deskriptifkualitatif. Teknik yang digunakan penulis dalam pengumpulan data adalah dengan observasi terlibat, wawancara mendalam serta dokumentasi. Sedangkan analisisinya menggunakan deskriptif-analitik dan pada akhirnya kesimpulan. Dalam uji keabsahan data penulis menggunakan teknik trianggulasi data. Hasilnya tersimpulkan bahwa: 1). Sanggar Anak Alam (SALAM) didirikan karena kekecewaan mendalam pada sistem pendidikan sebagai arus utamanya. Bagaimana cercaan atas gagalnya sistem pendidikan dalam melibatkan peserta didik dalam proses pembelajaran yang bermakna dan hakiki dan cenderung hanya melayani anak-anak dari kaum elit semakin ramai terdengar. Sebab itu, Toto Rahardjo dan Sri Wahyaningtyas mendirikan SALAM yang menerapkan konsep sekolah kehidupan. 2) Bentuk-bentuk perlawanan yang dilakukan SALAM terlihat dalam proses pendidikan di SALAM. Perlawanan yang dilakukan bukanlah perlawanan yang revolusioner melainkan perlawanan yang dilakukan sehari-hari dalam rangka mengembalikan pendidikan pada esensinya. Dapat dikatakan dengan "perlawanan lunak". Dengan mengubah wajah sekolah, sekolah tanpa seragam, desain pembelajaran yang berbeda, tanpa ada ujian, dan peran maksimal orang tua merupakan langkah yang diambil SALAM dalam melakukan proses pendidikan. 3) Dampak perlawanan SALAM dapat dirasakan oleh peserta didik, orang tua dan masyarakat. Proses pembelajaran SALAM dapat menumbuhkan daya kritis anak serta menjadikan anak peka terhadap realitas sosial. Tidak sedikit orang tua yang berubah pola pikirnya ketika mengalami proses pembelajaran di SALAM. Orang tua menyadari bahwa proses pembelajaran anak seyogyanya menghargai potensi anak. Pandangan orang tua akan prestasi anak pun berubah, bahwa prestasi anak tidak harus diukur dengan nilai/ranking. Masyarakat sekitar pun merasakan dampak dari perlawanan tersebut yaitu budaya rakyat dihidupkan kembali, salah satunya adalah pesta panen. Dampak yang dirasakan masyarakat lebih luas adalah berkurangnya legitimasi terhadap sekolah formal.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Dr. Muqowim, M. Ag
Uncontrolled Keywords: Sanggar Anak Alam (SALAM), Perlawanan, dan Sekolah Formal.
Subjects: Pendidikan Islam (Pesantren)
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Pendidikan Islam
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 04 Aug 2016 14:32
Last Modified: 04 Aug 2016 14:32
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/21417

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum