ISTILAH SASTRA DALAM BAHASA ARAB PADA “MU‘JAM AL MUSTALAHAT AL ADABIYYAH” KARYA IBRAHIM FATHI (KAJIAN MORFOLOGI)

ISNAINI RAHMAWATI, NIM: 1420510099 (2016) ISTILAH SASTRA DALAM BAHASA ARAB PADA “MU‘JAM AL MUSTALAHAT AL ADABIYYAH” KARYA IBRAHIM FATHI (KAJIAN MORFOLOGI). Masters thesis, UIN Sunan Kalijaga.

[img]
Preview
Text (ISTILAH SASTRA DALAM BAHASA ARAB PADA “MU‘JAM AL MUSTALAHAT AL ADABIYYAH” KARYA IBRAHIM FATHI (KAJIAN MORFOLOGI))
1420510099_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (6MB) | Preview
[img] Text (ISTILAH SASTRA DALAM BAHASA ARAB PADA “MU‘JAM AL MUSTALAHAT AL ADABIYYAH” KARYA IBRAHIM FATHI (KAJIAN MORFOLOGI))
1420510099_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Istilah dibuat untuk menghindari kesalahpahaman antara beberapa bidang ilmu karena istilah merupakan kata atau gabungan kata yang maknanya sudah tetap, tepat, pasti, jelas dan mantap serta hanya digunakan dalam satu bidang kegiatan atau keilmuan tertentu sehingga kesalahpahaman yang sebelumnya dikhawatirkan tidak akan terjadi. Penelitian pembentukan istilah ini merupakan penelitian library research. Data dalam penelitian ini berupa istilah-istilah sastra dalam bahasa Arab. Sumber data dalam penelitian ini adalah Mu‘jam al- Mustalahat al-Adabiyyah karya Ibrahim Fathi. Analisis penelitian ini menggunakan kajian ilmu morfologi Arab diikuti dengan pengacuan analisis terhadap metode pembentukan istilah bahasa Arab yang diteorikan oleh Khasarah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui konstruksi morfologis yang berperan dalam pembentukan istilah sastra dalam bahasa Arab pada istilahistilah sastra yang terdapat dalam Mu‘jam al-Mustalahat al-Adabiyyah karya Ibrahim Fathi. Selain itu, untuk mengetahui metode pembentukan istilah sastra dalam bahasa Arab pada mu‘jam tersebut sesuai dengan metode pembentukan istilah yang dikemukakan oleh Mamduh Muhammad Khasarah. Selanjutnya penelitian ini juga bertujuan untuk mengungkap pengaruh morfologi Arab dalam pembentukan istilah-istilah sastra dalam bahasa Arab. Pola yang terdapat pada istilah sastra dalam bahasa Arab di antaranya: Pola ism jamid terdiri dari ism zat dan ism sulasi mujarrad dan pola ism musytaq yang terdiri dari ism fa‘il, ism maf‘ul, sifah musyabbahah, sigah mubalagah, ism tafdil, ism zaman wa makan, ism alah masdar gairu sulas|i mujarrad, masdar mimi dan masdar sina‘i. Polawazn yang paling banyak digunakan adalah polawazn فَعْ لٌ yang merupakan masdar sulasi mujarrad yang dapat bermakna pekerjaan atau kejadian (dasar). Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah pada pembahasan konstruksi morfologis, konstruksi atau murakkab yang terdapat dalam istilahistilah sastra dalam bahasa Arab adalah murakkab na‘ti, murakkab idafi, murakkab jarri, murakkab ‘atfi, murakkab majazi dan murakkab isnadi. Murakkab yang paling sering muncul adalah murakkab na‘ti yang merupakan murakkab atau konstruksi sifat mensifati. Kasus afiksasi juga ditemukan yakni, yang pertama, afiksasi nomina dari bentuk dasar verba berupa penambahan prefiks mim ( م), afiks alif ( ا) dan konfiks mim dan waw ( م-و ). Kedua, afiksasi nomina dari bentuk dasar adjektiva berupa penambahan prefiks hamzah ( .(أ Pembentukan istilah sastra dalam bahasa Arab dalam Mu‘jam al-Mustalahat al- Adabiyyah, diataranya menggunakan metode (1) tarjamah harfiyyah (2) tarjamah bi al-ma‘na dan (3) tarjamah bentuk terikat. Selain itu juga terdapat kosakata istilah sastra yang terbentuk mealui proses taulid dan iqtirad. Analisis morfologi Arab dalam pembentukan istilah sastra berpengaruh untuk pembaharuan kaidah penyerapan bahasa Arab. Melalui pengkajian aspek morfologi, membuktikan bahwa konsep sastra non-Arab dapat berlaku dalam sastra Arab.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Dr. Hisyam Zarru, M.A
Uncontrolled Keywords: Sastra, Bahasa Arab, Mu‘Jam Al Mustalahat Al Adabiyyah, Ibrahim Fathi, Morfologi
Subjects: Bahasa Arab
Kesusastraan Arab
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Agama dan Filsafat
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 15 Dec 2016 08:16
Last Modified: 15 Dec 2016 08:16
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/22881

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum