PEMBERDAYAAN ANAK JALANAN: STUDI PROSES DAN HASIL PEMBERDAYAAN ANAK JALANAN OLEH IKATAN PEKERJA SOSIAL MASYARAKAT KOTA YOGYAKARTA TAHUN 2015

RIFKI MASRONI, NIM. 12230007 (2016) PEMBERDAYAAN ANAK JALANAN: STUDI PROSES DAN HASIL PEMBERDAYAAN ANAK JALANAN OLEH IKATAN PEKERJA SOSIAL MASYARAKAT KOTA YOGYAKARTA TAHUN 2015. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga.

[img]
Preview
Text (PEMBERDAYAAN ANAK JALANAN: STUDI PROSES DAN HASIL PEMBERDAYAAN ANAK JALANAN OLEH IKATAN PEKERJA SOSIAL MASYARAKAT KOTA YOGYAKARTA TAHUN 2015)
12230007_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PEMBERDAYAAN ANAK JALANAN: STUDI PROSES DAN HASIL PEMBERDAYAAN ANAK JALANAN OLEH IKATAN PEKERJA SOSIAL MASYARAKAT KOTA YOGYAKARTA TAHUN 2015)
12230007_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Fenomena anak jalanan merupakan persoalan yang sudah cukup lama yang terjadi di Indonesia, puncaknya pada saat krisis moneter. Ada banyak lembaga baik dari pemerintah maupun non pemerintah yang berusaha untuk mengatasi persoalan anak jalanan. Salah satu lembaga non pemerintah yang mempunyai konsentrasi pada bidang pengentasan anak jalanan adalah Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat (IPSM) Kota Yogyakarta. Dalam pengentasan anak jalanan cara yang dilakukan yaitu dengan memberdayakan anak jalanan. Di Kota Yogyakarta jumlah anak jalanan secara garis besar mengalami penurunan. Oleh sebab itu peneliti tertarik untuk meneliti tentang proses pemberdayaan dan hasil pemberdayaan anak jalanan secara rinci yang dilakukan oleh IPSM Kota Yogyakarta. Menjawab rumusan masalah di atas, maka penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, dengan teknik penarikan informan menggunakan teknik bola salju atau snow ball, sedangkan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek dari penelitian ini adalah Ketua IPSM Kota Yogyakarta Bapak Kasmad, sebagian pekerja sosial masyarakat IPSM Kota Yogyakarta dan sebagian anak jalanan dan Kepala Rehabilitasi Pelayanan Sosial Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Yogyakarta Ibu Nanik. Teori yang digunakan yaitu teori dari Isbandi Rukminto Adi yaitu teori proses pemberdayaan masyarakat, temuan Sakuri mengenai proses pemberdayaan anak jalanan dalam bidang keagamaan, teori dari Edi Suharto mengenai hasil pemberdayaan dan Peraturan Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 6 Tahun 2011 tentang Penanganan Anak yang Hidup di Jalan. Hasil penelitian mengenai Pemberdayaan Anak Jalanan: Studi Proses dan Hasil Pemberdayaan Anak Jalanan Oleh Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat Kota Yogyakarta Tahun 2015 menunjukkan bahwa: dalam pemberdayaan anak jalanan yang dilakukan oleh IPSM Kota Yogyakarta melalui beberapa proses yaitu, proses persiapan, proses penjangkauan, proses assessment, proses rapat koordinasi, proses pelaksanaan pemberdayaan, proses terminasi dan proses evaluasi. Proses ini dilakukan bertujuan agar pelayanan yang dilakukan oleh IPSM Kota Yogyakarta sesuai dengan kebutuhan anak jalanan. Hasil yang dicapai dalam pemberdayaan anak jalanan yang dilakukan oleh IPSM Kota Yogyakarta yaitu anak jalanan tidak kembali ke jalanan, anak jalanan mempunyai keterampilan pengalihan profesi yang lebih baik, anak jalanan mempunyai pengalaman baru. Kata Kunci: Proses Pemberdayaan, Anak Jalanan, IPSM Kota Yogyakarta.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. Pajar Hatma Indra Jaya, S.Sos, M.Si.
Uncontrolled Keywords: Proses Pemberdayaan, Anak Jalanan, IPSM Kota Yogyakarta.
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 30 Dec 2016 14:38
Last Modified: 30 Dec 2016 14:38
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/23334

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum