PENANAMAN NILAI KERUKUNAN DALAM PEMBELAJARAN PAI PADA SISWA SMP N 3 PAKIS MAGELANG

MUHAMMAD MANGSUR, NIM. 12410148 (2016) PENANAMAN NILAI KERUKUNAN DALAM PEMBELAJARAN PAI PADA SISWA SMP N 3 PAKIS MAGELANG. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENANAMAN NILAI KERUKUNAN DALAM PEMBELAJARAN PAI PADA SISWA SMP N 3 PAKIS MAGELANG)
12410148_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (PENANAMAN NILAI KERUKUNAN DALAM PEMBELAJARAN PAI PADA SISWA SMP N 3 PAKIS MAGELANG)
12410148_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah maraknya kasus tawuran dan perkelahian yang terjadi di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah sebagai akibat dari kurangnya sikap saling menghormati dan menghargai. Perbedaan yang ada dalam diri peserta didik belum bisa dimengerti dengan baik sehingga belum tercipta kerukunan serta keharmonisan dalam berinteraksi satu sama lain. Pendidikan Agama Islam melalui pembelajarannya berupaya untuk mewujudkan kerukunan sehingga tercipta keharmonisan peserta didik dalam interaksinya baik di sekolah maupun di luar sekolah. Penanaman nilai kerukunan dalam pembelajaran PAI melalui kurikulum yaitu materi yang relevan dengan nilai kerukunan dan melalui hidden curriculum. Yang menjadi permasalahan penelitian yaitu bagaimana penanaman nilai kerukunan dalam pembelajaran PAI, seperti apa konsep penanaman nilai kerukunan dalam pembelajaran PAI dan apa yang menjadi faktor-faktor yang mempengaruhi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dengan mengambil latar SMP N 3 Pakis Magelang. Pengumpulan data dilakukan dengan cara pengamatan, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan memberikan makna terhadap data yang berhasil dikumpulkan, dan dari makna itulah ditarik kesimpulan. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan mengadakan triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Konsep penanaman nilai kerukunan dalam pembelajaran PAI secara tertulis tidak ditemukan. Secara umum dapat ditemukan dalam misi sekolah yang menekankan pada pengembangan perikehidupan yang berbudi pekerti luhur dan pendidikan berbasis kearifan lokal. Selain itu ditemukan pula dari kesadaran para pendidik akan pentingnya nilai-nilai kemasyarakatan untuk ditanamkan kepada peserta didik. (2) Pelaksanaan penanaman nilai kerukunan dilakukan melalui materi dan hidden curriculum. Melalui materi PAI yaitu lingkup materi Akhlak dan Tarikh. Kemudian melalui hidden curriculum yaitu penanaman nilai kerukunan sebagai refleksi dari nilai-nilai kemasyarakatan yang dilaksanakan di dalam dan luar kelas dengan penciptaan iklim yang sesuai dengan nilai kerukunan. (3) Hasil yang dicapai dari penanaman nilai kerukunan yaitu; tertanamnya nilai kerukunan dalam diri peserta didik, berkurangnya kasus perkelahian, sinergitas pendidik dan tenaga pendidikan, eksistensi sekolah sebagai pewaris budaya terwujud. (4) Faktor-faktor yang mempengaruhi pelaksanaan penanaman nilai kerukunanberasal dari personal diri peserta didik dan juga berasal dari luar diri peserta didik. Faktor yang mendukung diantaranya yaitu; ajaran Islam yang sesuai dengan fitrah manusia, peran guru yang selalu bersinergi, dan turut serta masyarakat. Sedangkan faktor penghambat dari pelaksanaan penanamn nilai kerukunan yaitu; latar belakang pribadi peserta didik yang berbeda-beda sehingga membentuk pribadi yang berbeda dan pergaulan peserta didik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Drs. Radino, M.Ag
Uncontrolled Keywords: nulai-nila kerukuna, pembelajaraan PAI, SMP 3 pakis
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Drs. Bambang Heru Nurwoto
Date Deposited: 10 Jan 2017 11:46
Last Modified: 10 Jan 2017 11:46
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/23449

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum