PENGARUH IDENTITAS SOSIAL TERHADAP SOLIDARITAS MUSLIM ABOGE DESA PEKUNCEN KECAMATAN KROYA KABUPATEN CILACAP JAWA TENGAH

BAHAUDIN, NIM: 10540048 (2016) PENGARUH IDENTITAS SOSIAL TERHADAP SOLIDARITAS MUSLIM ABOGE DESA PEKUNCEN KECAMATAN KROYA KABUPATEN CILACAP JAWA TENGAH. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGARUH IDENTITAS SOSIAL TERHADAP SOLIDARITAS MUSLIM ABOGE DESA PEKUNCEN KECAMATAN KROYA KABUPATEN CILACAP JAWA TENGAH)
10540048_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (PENGARUH IDENTITAS SOSIAL TERHADAP SOLIDARITAS MUSLIM ABOGE DESA PEKUNCEN KECAMATAN KROYA KABUPATEN CILACAP JAWA TENGAH)
10540048_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Di mana pun tempat tinggal manusia, sesuai dengan batas-batasnya, tidak lepas dari bentukan ruang dan waktu. Ruang dan waktu menciptakan manusia memiliki asal tradisi dan historisitas. Oleh karenanya, manusia tidak akan lepas dari tiga hal mendasar yang berhubungan dengan asal historis maupun budaya dalam lingkup ruang dan waktu. Pertama, manusia tidak bisa lepas dari pertanyaan ‘Siapakah bapak dan ibu manusia atau siapa yang melahirkannya?’ Kedua, manusia tidak bisa lepas dari bentukan ruang sebagai lingkungan tempat tinggal. Ketiga, manusia tidak bisa lepas dengan yang Ilahi. Ketiga hal tersebut merupakan perihal yang harus dicari dan mempengaruhi manusia, baik sebagai pribadi maupun kelompok, baik diakui maupun tidak. Ketiga perihal tersebut merasuk ke dalam diri manusia yang kemudian mempribadi. Dalam proses komunikasi antar manusia ketiga perihal tersebut, dikenal saat ini, sebagai identitas dan objektif untuk dinilai dalam proses interaksi. Identitas dalam kategori strukturalisme bahasa bisa diambil pengertian sebagai penanda dan sekaligus tanda. Penelitian ini bersifat penelitian lapangan dengan mengambil studi masyarakat muslim Aboge di desa Pekuncen Kecamatan Kroya Kabupaten Cilacap Jawa Tengah. Sedangkan metode yang dipakai adalah fenomenologi-etnografi yang berupaya membedah masyarakat muslim Aboge dalam bertindak dan kemudian dicarikan asal-usul pengetahuan dan nilai pembangunnya. Hasil penenelitian ini diperoleh jawaban, pertama, penemuan identitas sosial masyarakat muslim Aboge adalah Jawa Islam; yaitu orang Jawa yang berpegang taguh pada tradisi dengan menganut agama Islam. Kedua, tata nilai tradisi Jawa Islam yang dianut oleh masyarakat muslim Aboge tradisi Jawa berisi nilai-nilai sufistik Islam yang menekankan kesalehan rasa dan batin. Ketiga, penanggalan Jawa Islam dalam tradisi masyarakat muslim Aboge, bahkan tradisi Jawa besar, merupakan pokok tradisi. Karena penanggalan digunakan oleh orang Jawa secara umum untuk mengatur daur kehidupan, baik yang berhubungan dengan Allah dan leluhur (yang sakral) dan manusia dan alam (yang profane). Keempat, ajaran tentang nilai-nilai tradisi Jawa dan nilai-nilai Islam sufistik membentuk pengetahuan sosial dan kemudian membentuk identitas sosial. Kelima, identitas sosial masyarakat muslim aboge mempengaruhi pola solidaritas masyarakat Muslim Aboge dalam hidup bersama dalam masyarakat muslim aboge, yang tergambar dalam ritual dan kerja masyarakatnya, dan solidaritas yang religius dengan menekankan kesalehan rasa serta dalam hidup dengan masyarakat di luar masyarakatnya. Keenam, relasi sosial yang terbentuk dalam masyarakat muslim aboge relasi sosial yang bersifat diplomatis dikarenakan sisi antropologis orang Banyumas yang jenaka. Relasi sosial orang Banyumas bersifat diplomatis karena bisa menampilkan relasi sosial resistensi dan negosiasi secara bersamaan. Kata Kunci: Masyarakat Muslim Aboge, Jawa Islam, tradisi, identitas sosial, solidaritas sosial, relasi sosial.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. Masroer, S.Ag, M.Si
Uncontrolled Keywords: Masyarakat Muslim Aboge, Jawa Islam, tradisi, identitas sosial, solidaritas sosial, relasi sosial.
Subjects: Sosiologi Agama
Divisions: Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Sosiologi Agama (S1)
Depositing User: Drs. Bambang Heru Nurwoto
Date Deposited: 19 Jan 2017 14:23
Last Modified: 19 Jan 2017 14:23
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/23623

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum