PEMBELAJARAN MAHĀRAH AL QIRĀ’AH WA AL KITĀBAH DI MADRASAH ALIYAH SUNAN PANDANARAN YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2015/2016 (Tinjauan Psikologi Perkembangan Linguistik Remaja)

ZAKIYATUNNISA AL MUBAROKAH, NIM. 1420011149 (2016) PEMBELAJARAN MAHĀRAH AL QIRĀ’AH WA AL KITĀBAH DI MADRASAH ALIYAH SUNAN PANDANARAN YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2015/2016 (Tinjauan Psikologi Perkembangan Linguistik Remaja). Masters thesis, UIN Sunan Kalijaga.

[img]
Preview
Text (PEMBELAJARAN MAHĀRAH AL QIRĀ’AH WA AL KITĀBAH DI MADRASAH ALIYAH SUNAN PANDANARAN YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2015/2016 (Tinjauan Psikologi Perkembangan Linguistik Remaja))
1420411149_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (5MB) | Preview
[img] Text (PEMBELAJARAN MAHĀRAH AL QIRĀ’AH WA AL KITĀBAH DI MADRASAH ALIYAH SUNAN PANDANARAN YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2015/2016 (Tinjauan Psikologi Perkembangan Linguistik Remaja))
1420411149_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan kesesuaianya dengan teori psikologi perkembangan linguistik remaja di kelas XI Program Keagamaan Madrasah Aliyah Sunan Pandanaran. Penelitian lapangan (field research) ini merupakan penelitian dengan metode analisis deskriptif kualitatif untuk mendeskripsikan data yang terkumpul secara jelas dan terperinci. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, metode wawancara dan metode dokumentasi dengan sumber data guru mata pelajaran bahasa Arab dan peserta didik kelas XI Program Keagamaan Madrasah Aliyah Sunan Pandanaran. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) Perencanaan pembelajaran mahārah al-qirā’ah wa al-kitābah di kelas XI Program Keagaman MA. Sunan Pandanaran meliputi penyusunan silabus dan rencana pelaksanaan pembelajaran. Silabus pembelajaran disusun pada awal tahun ajaran baru dengan komponen kompetensi inti,kompetensi dasar,indikator,tujuan,materi, media, sumber alokasi waktu dan evaluasi yang digunakan untuk satu tahun membelajaran. Sedangkan rencana pelaksanaan pembelajaran disusun sekali dalam satu semester dengan komponen kompetensi inti,kompetensi dasar,indikator,tujuan,materi, media, sumber alokasi waktu dan evaluasi yang digunakan untuk satu atau dua kali pertemuan. Penyusunan silabus dan RPP ini bertujuan agar pembelajaran mahārah al-qirā’ah wa al-kitābah dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan. (2) pelaksanaan pembelajaran mahārah al-qirā’ah wa al-kitābah dilaksanakan dalam tiga kegiatan, yakni kegiatan awal (Pendahuluan), kegiatan inti (eksplorasi, elaborasi, dan konfirmasi), dan kegiatan penutup yang dipusatkan pada keaktifan peserta didik, sedangkan guru bertugas sebagai fasilitator. (3) Evaluasi pembelajaran juga terbagi menjadi teknik pelaksanaan, instrument dan tindak lanjut dari hasil evaluasi. (4) Hasil komparasi menyatakan bahwa perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran mahārah al-qirā’ah wa al-kitābah dengan psikologi perkembangan linguistik remaja secara keseluruhan sudah sesuai dengan psikologi perkembangan linguistik remaja. Kata Kunci : Pembelajaran mahārah al-qirā’ah wa al-kitābah (Tinjauan Psikologi Perkembangan Linguistik Remaja).

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Dr. H. Sukamta, M.A
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran mahārah al-qirā’ah wa al-kitābah (Tinjauan Psikologi Perkembangan Linguistik Remaja).
Subjects: al Qur'an
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Pendidikan Islam
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 03 Feb 2017 08:27
Last Modified: 03 Feb 2017 08:27
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/23863

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum