IMPLEMENTASI PRINSIP-PRINSIP ETIKA BISNIS ISLAM DI AFLAH BAKERY YOGYAKARTA

KHUSNUL KHOTIMAH, NIM. 10240042 (2017) IMPLEMENTASI PRINSIP-PRINSIP ETIKA BISNIS ISLAM DI AFLAH BAKERY YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (IMPLEMENTASI PRINSIP-PRINSIP ETIKA BISNIS ISLAM DI AFLAH BAKERY YOGYAKARTA)
10240042_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (8MB) | Preview
[img] Text (IMPLEMENTASI PRINSIP-PRINSIP ETIKA BISNIS ISLAM DI AFLAH BAKERY YOGYAKARTA)
10240042_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Khusnul Khotimah (10240042), Implementasi Prinsip-Prinsip Etika Bisnis Islam di Aflah Bakery Yogyakarta, Skripsi. Jurusan Manjemen Dakwah, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta. Persaingan bisnis dalam dunia usaha tak bisa dipisahkan begitu saja untuk seorang pengusaha. Semakin banyak usaha yang muncul menimbulkan persaingan semakin ketat. Dalam praktek kehidupan bisnis, etika adalah hal penting namun sering terlupan karena tingginya angka target yang diterapkan suatu usaha. Etika bisnis islam datang untuk membuat keseimbangan yang baik bagi pembisnis juga konsumen agar tak ada pihak yang dirugikan. Prinsip Etika bisnis islam yang baik akan membawa usaha pada hal baik di masa depan dan terus bertahan dalam jalan lurus sesuai syari’at islam. Penelitian ini bertujuan untuk melaporkan proses implementasi Etika bisnis islam yang dijalankan di Aflah Bakery Yogyakarta. Penelitian ini merupakan Penelitian kualitatif dengan pendekatan studi lapangan. Maka, teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis dilakukan dengan model Milles dan Huberman, dimana proses analisis dilakukan secara interaktif dan berkesinambungan dengan tiga proses, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan uji keabsahan datanya menggunakan metode triangulasi teknik, yakni membandingkan hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi Berdasarkan data yang diperoleh penulis bahwa proses implementasi Etika Bisnis Islam di Aflah Bakery Yogyakarta, Etika Bisnis Islam sangat penting dilakukan oleh pelaku bisnis, agar tercipta keadilan antar pelaku bisnis (Produsen) dan juga pemakai jasa bisnis (konsumen). Implementasi Aflah Bakery meneladani tujuh prinsip etika bisnis yakni: jujur dalam takaran (quantity),menjual barang yang baik mutunya (quality), dilarang menggunakan sumpah (al-qasm), longgar dan bermurah hati (tatsamuh dan taraahum), membangun hubungan baik (interrelationship/silat al-rahym) antara kolegan, tertib administrasi dan menetapkan harga dengan transparan. Dari ketujuh prinsip etika bisnis islam tersebut terdapat prinsip yang sudah berjalan namun belum maksimal karena keterbatasan sumber daya manusianya. Yakni pada bidang Administrasi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Achmad Muhammad, M.Ag.
Uncontrolled Keywords: Etika Bisnis, Persaingan Bisnis
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 07 Jul 2017 08:03
Last Modified: 07 Jul 2017 08:03
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/25958

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum