PEMBELAJARAN BAHASA ARAB PADA SISWA KELAS V SDIT HIDAYATULLOH NGAGLIK SLEMAN YOGYAKARTA (Tinjauan Pendekatan Komunikatif)

NAELA TASBIHAH NIM. 0442 0917, (2009) PEMBELAJARAN BAHASA ARAB PADA SISWA KELAS V SDIT HIDAYATULLOH NGAGLIK SLEMAN YOGYAKARTA (Tinjauan Pendekatan Komunikatif). Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (PEMBELAJARAN BAHASA ARAB PADA SISWA KELAS V SDIT HIDAYATULLOH NGAGLIK SLEMAN YOGYAKARTA (Tinjauan Pendekatan Komunikatif))
BAB I,V.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (PEMBELAJARAN BAHASA ARAB PADA SISWA KELAS V SDIT HIDAYATULLOH NGAGLIK SLEMAN YOGYAKARTA (Tinjauan Pendekatan Komunikatif))
BAB II,III,IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (256kB)

Abstract

ABSTRAK Latar belakang penelitian ini adalah bahwa sebenarnya belajar bahasa adalah proses pembiasaan. Pembentukan kebiasaan berbahasa lebih efektif hasilnya dalam pemerolehan bahasa sasaran. Namun untuk membentuk kebiasaan berbahasa tersebut perlu mempertimbangkan banyak hal. Sebab mempelajari bahasa Arab bagi non Arab akan senantiasa terbentur banyak problem, baik itu problem dari faktor linguistiknya maupun dari segi non-linguistiknya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pembelajaran bahasa Arab pada siswa Kelas V SDIT Hidayatulloh ditinjau dari pendekatan komunikatif sebagai acuan dalam analisis; dan untuk mengetahui problema apa saja yang dihadapi guru dalam pembelajaran bahasa Arab pada Kelas V SDIT Hidayatulloh. Dengan penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi pemikiran bagi perkembangan dan peningkatan mutu pengajaran bahasa Arab. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Dengan pendekatan ini digunakan dengan maksud untuk memahami fenomena tentang apa saja yang dialami oleh subyek penelitian seperti perilaku, motivasi, tindakan dan dengan cara deskriptif dalam bentuk kata-kata. Sedangkan jenis penelitian ini yakni field research (penelitian lapangan). Sumber datanya adalah siswa, guru bahasa Arab dan kepala sekolah. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Selanjutnya untuk teknik analisis data dengan menggunakan teknik analisis deskriptif dengan metode induktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada proses pembelajaran bahasa Arab pada Kelas V SDIT Hidayatulloh secara metode, materi yang diajarkannya, tujuan pengajaran serta evaluasi yang digunakan lebih tepat dikatakan sedang berkembang menuju pembelajaran bahasa Arab yang komunikatif. Sebab semua komponen dalam pengajaran seperti yang sudah tersebut diatas sesuai dengan prinsip dan ciri-ciri pendekatan komunikatif, sekalipun masih berupa drill-drill / latihan-latihan manipulatif. Problematika yang dihadapi guru dalam pembelajaran bahasa Arab berkisar pada segi linguistik seperti pengetahuan kosa kata siswa yang minim, minat mereka yang rendah terhadap pelajaran bahasa Arab, tulisan, waktu dsb./div

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Drs. H. Zainal Arifin A, M.Ag.
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran, Bahasa, Arab, Siswa, Tinjauan, Pendekatan, Komunikatif
Subjects: Bahasa Arab
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Arab (S1)
Depositing User: Miftakhul Yazid Fuadi [staff it]
Date Deposited: 09 Aug 2012 21:33
Last Modified: 03 Apr 2017 15:24
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/2633

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum