PENYELESAIAN WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN SEWA MENYEWA MOBIL (STUDI KASUS CALYSTA TOUR & RENT CAR DI KABUPATEN BANTUL)

YAN RISA ALVIANO, NIM. 13340001 (2017) PENYELESAIAN WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN SEWA MENYEWA MOBIL (STUDI KASUS CALYSTA TOUR & RENT CAR DI KABUPATEN BANTUL). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENYELESAIAN WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN SEWA MENYEWA MOBIL (STUDI KASUS CALYSTA TOUR & RENT CAR DI KABUPATEN BANTUL))
13340001_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (9MB) | Preview
[img] Text (PENYELESAIAN WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN SEWA MENYEWA MOBIL (STUDI KASUS CALYSTA TOUR & RENT CAR DI KABUPATEN BANTUL))
13340001_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Pada saat ini perkembangan arus globalisasi ekonomi dalam bidang jasa berkembang sangat pesat. Terutama dalam bidang Transportasi karena guna untuk meningkatkan taraf kehidupan masyarakat yang di dukung oleh peningkatan kualitas sumber daya manusia, salah satunya adalah sistem pada transportasi darat. Dalam sistem perjanjian yang digunakan dalam rental mobil yaitu adalah sewa-menyewa dan menggunakan sitem perjanian tertulis yang digunaka sebagai aturan. Dalam pratik perjanjian sewa-menyewa mobil tidak semuanya berjalan sesuai dengan baik. Masih saja terjadi terjadi wanprestasi yang dilakukan debitur dalam hal perjanjian sewamenyewa mobil. Dalam hal tersebut debitur yang melakukan wanpestasi diwajibkan bertanggung jawab karena merupakan kewajiban bagi debiur yang melakukan wanprestasi. Berdasarkan uraian diatas maka timbul masalah, yaitu: Bagaimana bentuk-bentuk wanprestasi yang timbul dalam perjanjian sewa menyewa mobil pada Calysta Tour & Rent Car, Bagaimana penyelesaian terhadap wanprestasi dalam pelaksanaan sewa-menyewa mobil pada Calysta Tour & Rent Car? Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang bersifat deskritif analisis yang berlokasi di Calysta Tour & Rent Car. Calysta Tour & Rent Car beralamt di jl.Janti Kanoman,Tegal Pasar Banguntapan Bantul. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara dengan pimpinan Calysta Tour & Rent Car. Masalah yang ada dalam penelitian ini kemudian di analisis dengan pendekatan Yuridis-Empiris yang didasarkan dengan prinsip-prinsip hukum positif Dari hasil penelitian yang telah dilakukan dan menunjukan bahwa terdapat wanprestasi yang terjadi di Calysta Tour & Rent Car. Dalam wanprestasi yang terjadi di Calysta Tour & Rent Car yaitu terdapat bentuk-bentuk wanprestasi yaitu melaksanakan apa yang telah diperjanjikan, tetapi tidak sebagaimana yang di perjanjikan, dan selanjutnya melakukan suatu perbuatan yang menurut perjanjian tidak dapat dilakukan. Selanjutnya dalam penyelesaian wanprestasi yang terjadi di Calysta Tour & Rent Car yaitu yang pertama yaitu dengan membayar denda sesuai dengan pelanggaran yang dilakukan oleh penyewa/konsumen yang kedua dengan musyawarah atau negoisasi dalam hal ini antara pihak Calysta Tour & Rent Car dengan pihak penyewa/konsumen yang berujung pada pembayaran ganti rugi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: 1. UDIYO BASUKI , S.H., M.Hum. 2. Dr. MOCHAMAD SODIK , S.Sos., M.Si.
Uncontrolled Keywords: Perjanjian, Sewa-Menyewa, Wanprestasi
Subjects: Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 24 Jul 2017 11:17
Last Modified: 24 Jul 2017 11:17
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/26788

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum