EFEKTIVITAS PENCEGAHAN PERNIKAHAN DINI DI KANTOR URUSAN AGAMA (KUA) KECAMATAN GONDOMANAN YOGYAKARTA TAHUN 2014-2015

Qorry ‘Aina, NIM. 13350099 (2017) EFEKTIVITAS PENCEGAHAN PERNIKAHAN DINI DI KANTOR URUSAN AGAMA (KUA) KECAMATAN GONDOMANAN YOGYAKARTA TAHUN 2014-2015. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (EFEKTIVITAS PENCEGAHAN PERNIKAHAN DINI DI KANTOR URUSAN AGAMA (KUA) KECAMATAN GONDOMANAN YOGYAKARTA TAHUN 2014-2015)
13350099_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (6MB) | Preview
[img] Text (EFEKTIVITAS PENCEGAHAN PERNIKAHAN DINI DI KANTOR URUSAN AGAMA (KUA) KECAMATAN GONDOMANAN YOGYAKARTA TAHUN 2014-2015)
13350099_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Pola pergaulan remaja yang semakin bebas dan tidak terkontrol di era kini membuat sebagian masyarakat resah khususnya pihak orang tua yang memiliki anak remaja. Tingginya angka pernikahan dini menjadi salah satu sebab dari pola pergaulan remaja yang bebas ini. Pernikahan dini bisa disebabkan remaja tersebut sudah siap untuk menjalani rumah tangga dengan pasangannya bisa juga karena remaja tersebut telah hamil di luar nikah. Berangkat dari masalah ini penulis ingin menyampaikan bahwa tingginya angka pernikahan dini bisa diminimalisir dan dicegah melalui tindakan-tindakan yang dijalankan oleh Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Gondomanan Yogyakarta. Pernikahan dini yang dimaksud dalam skripsi ini adalah pernikahan di bawah umur, yang masih muda, yang belum cukup matang mental, fisik maupun ekonominya serta belum memiliki kedewasaan penuh. Permasalahan yang diangkat oleh penulis dalam skripsi ini adalah mengenai upaya apa saja yang dilakukan KUA Gondomanan dalam pencegahan pernikahan dini dan bagaimanakah efektifitas dari upaya KUA Gondomanan dalam pencegahan pernikahan dini di tahun 2014-2015. Berdasarkan permasalahan yang diangkat penulis, metode yang penulis gunakan dalam skripsi ini adalah jenis penelitian lapangan (field research). Sifat penelitian berupa deskriptif analitik dengan menggambarkan secara sistematik tentang upaya pencegahan pernikahaan dini di KUA Gondomanan serta efektifitas upaya KUA Gondomanan dalam pencegahan pernikahan dini di tahun 2014-2015. Adapun pendekatan yang digunakan adalah pendekatan normatif dan yuridis. Metode pengumpulan data diperoleh dari wawancara dan observasi. Subyek data penelitian ada empat narasumber yakni kepala lembaga-lembaga yang terkait seperti: KUA, BP4, PUSKESMAS dan PLKB (Penyuluh Lapangan Keluarga Berencana). Hasil penelitian menunjukkan bahwa praktik pernikahan dini masih terjadi di wilayah KUA Gondomanan Yogyakarta. Meskipun angka pernikahan dini tahun 2014-2015 tidak sebanyak tahun sebelumnya, namun dalam hal ini tetap menjadi catatan tersendiri KUA Gondomanan untuk terus melakukan upaya pencegahan pernikahan dini ini. Hal ini dimaksudkan supaya tahun-tahun berikutnya tidak ada lagi praktik pernikahan dini. Upaya yang dilakukan oleh KUA sebagai lembaga yang berwenang dalam meminimalisir angka pernikahan dini sebagai tindakan yang preventif di antaranya adalah 1) Mengadakan sosialisasi atau penyuluhan-penyuluhan dengan konsentrasi terhadap remaja. 2) Melakukan pembinaan-pembinaan baik terhadap remaja maupun orang tua. 3) Kerja sama dengan instansi terkait seperti BP4, PUSKESMAS maupun PLKB. Adapun kendala yang dihadapi KUA Gondomanan dalam upaya pencegahan pernikahan dini adalah 1) Rendahnya tingkat kesadaran masyarakat 2) Ketersediaan waktu yang terbatas 3) Kurangnya relawan atau kader yang mampu diajak kerjasama dalam upaya pencegahan pernikahan dini.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Yasin Baidi, S.Ag, M.Ag.
Uncontrolled Keywords: pernikahan dini
Subjects: Hukum Islam > Fiqih > Pernikahan
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Al-Ahwal Asy-Syakhsiyyah (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 24 Oct 2017 15:55
Last Modified: 24 Oct 2017 15:55
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/27275

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum