PERAN POLITIK PEREMPUAN (STUDI TENTANG KIPRAH NYAI DEWI KHALIFAH DALAM KANCAH POLITIK DI SUMENEP MADURA)

HUSNUL HOTIMAH, NIM. 1520311006 (2017) PERAN POLITIK PEREMPUAN (STUDI TENTANG KIPRAH NYAI DEWI KHALIFAH DALAM KANCAH POLITIK DI SUMENEP MADURA). Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PERAN POLITIK PEREMPUAN (STUDI TENTANG KIPRAH NYAI DEWI KHALIFAH DALAM KANCAH POLITIK DI SUMENEP MADURA))
1520311006_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (6MB) | Preview
[img] Text (PERAN POLITIK PEREMPUAN (STUDI TENTANG KIPRAH NYAI DEWI KHALIFAH DALAM KANCAH POLITIK DI SUMENEP MADURA))
1520311006_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini difokuskan pada kiprah nyai Dewi Khalifah dalam kancah politik di Sumenep Madura. Fenomena keterlibatan nyai dalam politik begitu menarik karena Madura memiliki spesifikasi budaya yang berbeda dengan etnis budaya lain di Indonesia. Sejauh ini, berbagai aspek budaya Madura memberi sumbangan terhadap konsep kepemimpinan termasuk juga adalah kepemimpinan wanita Madura dalam politik. Hingga saat ini kepemimpinan wanita di Madura masih menjadi kontroversi pendapat. Ada kalangan yang memperbolehkan dan ada juga yang melarang. Padahal perempuan juga memiliki pengetahuan, keterampilan dalam mengelola konflik yang terjadi serta hidup di tengah masyarakat dan senantiasa terlibat langsung dengan masyarakat. Dalam beberapa dekade ini elit sosial keagamaan memberikan kontribusi besar dalam proses perubahan dan transformasi politik. Elit keagamaan yang memiliki peran penting transformasi kultural, sosial, keagamaan dan politik pada masyarakat Madura salah satunya adalah nyai. Penulis memutuskan untuk mengambil satu subjek saja yaitu nyai Dewi Khalifah atau yang biasa dikenal dengan sapaan nyai Eva sebagai tokoh dalam penelitan ini. Dengan pertanyaan-pertanyaan pokok: Bagaimana kiprah nyai Dewi Khalifah dalam kancah politik di Sumenep Madura dan Bagaimana nyai Dewi Khalifah mempertahankan kedudukan politiknya di Sumenep Madura. Untuk menjawab pertanyaan pokok di atas, penulis melakukan penelitian dengan menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Selanjutnya, penelitian ini menggunakan pendekatan biografi untuk mengungkap latar belakang kehidupan nyai Eva sehingga beliau mempunyai kiprah dalam ranah politik di Sumenep Madura. Dengan menggunakan fungsionalisme struktural Talcott Parsons, teori ini akan mengidentifikasi strategi, tindakan dan modalmodal yang dimiliki oleh nyai Eva, sehingga ia tetap bertahan dan memiliki kedudukan dalam dunia politik di Sumenep. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nyai Eva merupakan perempuan yang memiliki kiprah dalam dunia politik di Sumenep. Ia membangun kekuatan dengan bassic yang kuat dan membentangkan strategi, tindakan dan memiliki modal-modal sehingga mampu mendapatkan, menjalankan dan mempertahankan diri dalam kancah politik di tengah masyarakat Sumenep yang paternalistik dan masih menentang adanya perempuan terjun dalam dunia politik. Himbauan, hasil penelitian merupakan seruan moral untuk membangun kesadaraan kolektif, mengedepankan dan menjunjung integritas kepemimpinan tanpa adanya perilaku diskriminatif dan ketimpangan apresiasi terhadap perempuan.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Dr. Ocktoberrinsyah, M.Ag.
Uncontrolled Keywords: Nyai, Fungsionalisme Struktural , Sumenep
Subjects: Hukum Islam
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Hukum Islam
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 30 Oct 2017 10:02
Last Modified: 30 Oct 2017 10:02
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/27932

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum