DETERMINAN FOREIGN DIRECT INVESTMENT DI INDONESIA PADA TAHUN 1981-2016

MUHAMMAD FAUZI, NIM: 13810053 (2017) DETERMINAN FOREIGN DIRECT INVESTMENT DI INDONESIA PADA TAHUN 1981-2016. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga.

[img]
Preview
Text (DETERMINAN FOREIGN DIRECT INVESTMENT DI INDONESIA PADA TAHUN 1981-2016)
13810053_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (6MB) | Preview
[img] Text (DETERMINAN FOREIGN DIRECT INVESTMENT DI INDONESIA PADA TAHUN 1981-2016)
13810053_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Foreign direct investment masuk ke Indonesia dipengaruhi oleh berbagai faktor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi foreign direct investment masuk ke Indonesia pada tahun 1981-2016. Variabel yang digunakan adalah variabel makro ekonomi seperti Ekspor, Utang Luar negeri, Inflasi, Kurs dan Pengeluaran Pemerintah. Penelitian ini merupakan penelitian yang menggunakan metode kuantitatif. Teknik analisis data menggunakan metode Error Correction Model (ECM) yang dibantu oleh program eviews 8. Data yang digunakan pada penelitian ini diambil dari data pada tahun 1981-2016. Data penelitian berupa data sekunder yang diperoleh dari World Bank. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Ekspor berpengaruh positif dan signifikan terhadap FDI pada jangka pendek maupun jangka panjang. Utang Luar Negeri berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap FDI pada jangka panjang dan berpengaruh negatif tidak signifikan pada jangka pendek. Inflasi mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap FDI pada jangka panjang dan jangka pendek. Kurs berpengaruh negatif dan signifikan terhadap FDI dan berpegaruh negatif tidak signifkan terhadap FDI. Pengeluaran Pemerintah berpengaruh positif dan signifikan terhadap FDI dan pada jangka pendek berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap FDI di Indonesia. Kata Kunci: Foreign Direct Investment, Ekspor, Utang Luar Negeri, Inflasi, Kurs, Pengeluaran Pemerintah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: MUH. RUDI NUGROHO, S.E., M.Sc
Uncontrolled Keywords: Foreign Direct Investment, Ekspor, Utang Luar Negeri, Inflasi, Kurs, Pengeluaran Pemerintah
Subjects: Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 06 Feb 2018 11:01
Last Modified: 06 Feb 2018 11:01
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/28835

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum