PEMBELAJARAN BERHITUNG DENGAN MENGGUNAKAN JARIMATIKA UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR DAN KEMAMPUAN BERHITUNG SISWA MIM CANDIREJO NGAWEN KLATEN

KHUSNUL KHOTIMAH NIM: 04430996, (2009) PEMBELAJARAN BERHITUNG DENGAN MENGGUNAKAN JARIMATIKA UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR DAN KEMAMPUAN BERHITUNG SISWA MIM CANDIREJO NGAWEN KLATEN. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (PEMBELAJARAN BERHITUNG DENGAN MENGGUNAKAN JARIMATIKA UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR DAN KEMAMPUAN BERHITUNG SISWA MIM CANDIREJO NGAWEN KLATEN )
BAB I,V, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img] Text (PEMBELAJARAN BERHITUNG DENGAN MENGGUNAKAN JARIMATIKA UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR DAN KEMAMPUAN BERHITUNG SISWA MIM CANDIREJO NGAWEN KLATEN )
BAB II,III,IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (572kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar dan kemampuan berhitung siswa pada saat proses pembelajaran berhitung di kelas IV MI Muhammadiyah Candirejo Ngawen Klaten. Penelitian ini secara umum bertujuan mengupayakan peningkatan motivasi belajar dan kemampuan berhitung siswa dalam pembelajaran berhitung melalui pembelajaran dengan menggunakan jarimatika. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas IV MI Muhammadiyah Candirejo Ngawen Klaten yang berjumlah 22 orang. Objek dari penelitian ini adalah pelaksanaan pembelajaran berhitung dengan menggunakan jarimatika. Penelitian tindakan kelas ini terlaksana dalam 2 siklus. Pengumpulan data penelitian ini dilakukan dengan metode tes (yaitu pre-test dan post-test pada setiap siklus), observasi, wawancara tidak terstruktur, catatan lapangan dan dokumentasi. Pelaksanaan pembelajaran berhitung dengan jarimatika yang dapat meningkatkan motivasi belajar dan kemampuan berhitung siswa dilaksanakan dengan membentuk team teaching, yaitu tim guru mendemonstrasikan cara berhitung dengan jarimatika, siswa mendengarkan dan melakukan apa yang diperagakan tim guru, tim guru membagi siswa dalam kelompok-kelompok, siswa secara berkelompok memahami dan mengerjakan latihan soal dengan jarimatika, tim guru mendampingi siswa dalam belajar kelompok dan berkeliling memantau jalannya belajar, siswa menyampaikan hasil diskusi di depan, tim guru memberikan penjelasan kepada siswa yang belum paham. Meningkatnya motivasi siswa dapat dilihat dari aktifitas siswa pada saat pembelajaran matematika, siswa bersemangat mengikuti pembelajaran, mencatat materi pelajaran, bertanya kepada guru, tidak melakukan hal-hal lain diluar pembelajaran matematika. Peningkatan motivasi ini dapat dilihat pada tabel observasi pembelajaran yaitu pra tindakan sebesar 32,73 %, siklus I meningkat menjadi 72,15 % dan siklus II meningkat menjadi 75,45 %. Peningkatkan kemampuan berhitung siswa dapat dilihat dari post-test disetiap siklus. Sedangkan keberhasilan pembelajaran ini dapat dilihat dari nilai effect size disetiap siklus. Kendala-kendala yang dialami dalam pembelajaran ini adalah tidak semua perkalian dan pembagian bilangan bulat dapat diselesaikan dengan menggunakan jarimatika.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : 1. Rosnawati, M.Si, 2. Hj. Aldilla Sjarief, B.Sc, MA,
Uncontrolled Keywords: jarimatika, motivasi belajar, kemampuan berhitung siswa.
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Pendidikan Matematika (S1)
Depositing User: Miftakhul Yazid Fuadi [staff it]
Date Deposited: 02 Jan 2013 20:49
Last Modified: 14 Dec 2016 13:46
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/3038

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum