HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI BERPRESTASI DENGAN PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA MTSN 1 YOGYAKARTA

DIAN NUGRAHENI, NIM. 13220089 (2018) HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI BERPRESTASI DENGAN PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA MTSN 1 YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI BERPRESTASI DENGAN PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA MTSN 1 YOGYAKARTA)
13220089_BAB I_BAB TERAKHIR_DAFTAR_PUSTAKA.PDF.pdf

Download (8MB) | Preview
[img] Text (HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI BERPRESTASI DENGAN PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA MTSN 1 YOGYAKARTA)
13220089_BAB II_S.D._SEBELUM_BAB_TERAKHIR.PDF.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

DIAN NUGRAHENI (13220089). Hubungan Antara Motivasi Berprestasi dengan Prokrastinasi Akademik Siswa MTsN 1 Yogyakarta. Program Studi Bimbingan Konseling Islam, Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan 2 variabel, yaitu variabel motivasi berprestasi (X) dan variabel prokrastinasi akademik (Y). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah hubungan antara motivasi berprestasi dengan prokrastinasi akademik siswa MTsN 1 Yogyakarta. Populasi penelitian yang digunakan adalah siswa kelas VIII, yaitu sebanyak 231. Subjek yang dilibatkan dalam penelitian ini berjumlah 64 siswa yang diambil menggunakan teknik Cluster Random Sampling. Alat pengumpul data utama menggunakan model skala Likert yang terdiri dari skala motivasi berprestasi dan skala prokrastinasi akademik dengan empat alternatif jawaban "sangat setuju", "setuju", "tidak setuju" dan "sangat tidak setuju". Untuk teknik wawancara dan dokumentasi adalah sebagai data pelengkap . Metode analisis data menggunakan uji asumsi (uji normalitas dan uji linearitas) dan uji hipotesis menggunakan Pearson’s Product Moment Correlation dengan bantuan program SPSS Versi 16.0 for Windows. Berdasarkan hasil perhitungan statistik di dapatkan perolehan koefisien korelasi (rxy) = -0.674 dengan p = 0.000 (p 0.05). Hal ini berarti menunjukkan terdapat hubungan negatif yang sangat signifikan antara motivasi berprestasi dengan prokrastinasi akademik siswa. Dengan demikian hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini diterima. Semakin tinggi motivasi berprestasi semakin rendah prokrastinasi akademik sebaliknya semakin rendah motivasi berprestasi semakin tinggi prokrastinasi akademik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Slamet, S.Ag., M.Si.
Uncontrolled Keywords: Motivasi Berprestasi, Prokrastinasi Akademik
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 15 Nov 2018 11:27
Last Modified: 15 Nov 2018 11:27
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/31532

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum