STUDI RETORIKA DAKWAH USTAZ KHALID BASALAMAH, USTAZ HANAN ATTAKI DAN USTAZ ABDUL SOMAD DALAM VIDEO DI YOUTUBE

Amrina Rosyada, NIM 14210096 (2018) STUDI RETORIKA DAKWAH USTAZ KHALID BASALAMAH, USTAZ HANAN ATTAKI DAN USTAZ ABDUL SOMAD DALAM VIDEO DI YOUTUBE. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga.

[img]
Preview
Text (STUDI RETORIKA DAKWAH USTAZ KHALID BASALAMAH, USTAZ HANAN ATTAKI DAN USTAZ ABDUL SOMAD DALAM VIDEO DI YOUTUBE)
14210096_BAB-I_IV_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (STUDI RETORIKA DAKWAH USTAZ KHALID BASALAMAH, USTAZ HANAN ATTAKI DAN USTAZ ABDUL SOMAD DALAM VIDEO DI YOUTUBE)
14210096_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Aktifitas dakwah dapat disampaikan melalui berbagai cara, salah satunya adalah dakwah melalui lisan. Tentunya seorang dai dalam menyampaikan dakwah dengan lisan dibutuhkan suatu ilmu retorika yang tepat untuk menarik perhatian objek dakwah. Di media sosial YouTube, Ustaz Khalid Basalamah, Ustaz Hanan Attaki dan Ustaz Abdul Somad merupakan dai Indonesia terpopuler (2016-sekarang) yang paling banyak diminati warganet. Hal ini menunjukkan bahwa ketiga ustaz tersebut memiliki retorika dakwah yang dapat menarik perhatian khalayak. Dari persoalan tersebut, peneliti hendak mengkaji retorika dakwah Ustaz Khalid Basalamah, Ustaz Hanan Attaki dan Ustaz Abdul Somad, dilihat dari bentuk penggunaan bahasa dalam video di YouTube. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif. Adapun pendekatan penelitian menggunakan deskriptif-analitik. Analisis data ditempuh menggunakan model penelitian Miles dan Huberman. Selanjutnya, penelitian ini menggunakan teori retorika milik Aristoteles dari segi penggunaan bahasa. Data primer dalam penelitian ini adalah video Ustaz Khalid Basalamah, Ustaz Hanan Attaki dan Ustaz Abdul Somad di YouTube dengan purposive sampling sebagai teknik penarikan sampel. Hasil penelitian ini menghasilkan bahwa dalam menyampaikan ceramah, Ustaz Khalid Basalamah dominan menggunakan langgam agama, langgam sentimentil dan sedikit humor, sedangkan gaya komunikasi yang digunakan ialah meninggalkan kesan, pendebat, penuh perhatian, santai, bersahabat dan tegas. Selanjutnya Ustaz Hanan Attaki dominan menggunakan langgam conversatie dan humor burlesque, gaya komunikasi yang digunakan santai, tenang, penuh perhatian, dan bersahabat. Sementara Ustaz Abdul Somad sangat humoris dan ekspresif dengan dominan menggunakan humor burlesque, humor perilaku aneh para tokoh, langgam agama dan langgam teater. Gaya komunikasi yang digunakan yakni dramatis, dominan, bergelora, terbuka, bersahabat dan meninggalkan kesan. Kata kunci: Ustaz Khalid Basalamah, Ustaz Hanan Attaki, Ustaz Abdul Somad, Retorika Dakwah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Saptoni, S.Ag., M.A.
Uncontrolled Keywords: Ustaz Khalid Basalamah, Ustaz Hanan Attaki, Ustaz Abdul Somad, Retorika Dakwah.
Subjects: Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi Penyiaran Islam (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 23 Nov 2018 15:03
Last Modified: 23 Nov 2018 15:03
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/31650

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum