PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT PETANI OLEH KELOMPOK BELAJAR MANDIRI DESA (KBMD) TELECENTER E-PABELAN

TAFRIKHAN - NIM. 02231082, (2009) PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT PETANI OLEH KELOMPOK BELAJAR MANDIRI DESA (KBMD) TELECENTER E-PABELAN. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT PETANI OLEH KELOMPOK BELAJAR MANDIRI DESA (KBMD) TELECENTER E-PABELAN (Studi Kasus di Desa Pabelan Kecamatan Mungkid Kabupaten Magelang))
BAB I, IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (5MB) | Preview
[img] Text (PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT PETANI OLEH KELOMPOK BELAJAR MANDIRI DESA (KBMD) TELECENTER E-PABELAN (Studi Kasus di Desa Pabelan Kecamatan Mungkid Kabupaten Magelang))
BAB II, III.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (133kB)

Abstract

Kelompok Belajar Mandiri Desa (KBMD) adalah kelompok yang mengajak masyarakat untuk membangun diri, menggali atau memaksimalkan potensi yang ada di desa baik sumber daya manusia (SDM) maupun sumber daya alam (SDA) terutama di Desa Pabelan Kecamatan Mungkid Kabupaten Magelang. Adapun maksud dalam pemberdayaan petani adalah sebuah upaya dalam mendorong masyarakat khususnya petani untuk mengembangkan potensi dalam meningkatkan hasil pertanian, dengan dorongan pemerintah dalam bentuk pinjaman modal serta pendampingan lewat Kelompok Belajar Mandiri Desa {KBMD}. Telecenter E-Pabelan adalah lembaga yang bergerak dalam hal pengembangan dan pemberdayaan masyarakat di bawah pengawasan Badan Pembangunan dan Perencanaan Nasional (BAPPENAS) dan Badan Pembangunan dan Pengembangan Nasional (BPPN). Salah satu program pengembangan dan pemberdayaan masyarakat yang bergerak dibidang pertanian dengan memanfaatkan teknologi informasi berbasis internet, khususnya yang berada di daerah Desa Pabelan Kecamatan Mungkid Kabupaten Magelang. Selain program pemberdayan masyarakat petani, juga pelatihan komputer, pemberian pinjaman modal, dan tentunya mengakses informasi lewat internet. Dalam penelitian ini yang menjadi masalah adalah Bagaimana pendampingan pertanian bagi masyarakat petani di desa Pabelan yang dilakukan oleh Kelompok Belajar Mandiri Desa Telecenter E-Pabelan? Dan simpa pinjam permodalan bagi masyarakat petani di desa Pabelan? Serta respon masyarakat sendiri. Pendampingan yang dilakukan oleh pengurus Kelompok Belajar Mandiri Desa Telecenter E-Pabelan berjalan setiap hari. Mulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan, sampai masa panen. Sebagaimana yang dijelaskan oleh Bapak Fuad selaku koordinator lapangan kelompok Pabelan Indonesia. Masyarakat sasaran pemberian pinjaman permodalan di Dusun Pabelan adalah sebagian kecil dari sekian banyak masyarakat yang belum sempat menikmati hasil dari suatu pembangunan yang menjanjikan kesejahteraan. Respon masyarakat desa Pabelan secara umum sangat positif terhadap proses pemberdayaan ekonomi masyarakat petani dan pinjaman permodalan pertanian oleh Kelompok Belajar Mandiri Desa Telecenter E-Pabelan hal ini dapat dilihat dari tingkat positif masyarakat dengan kata lain masyarakat membantu kemajuan dan keberadaan Kelompok Belajar Mandiri Desa Telecenter E-Pabelan dengan cara mengikuti program kegiatan dan kerjasama dengan baik. Pemberdayaan ekonomi masyarakat petani dikatakan baik apabila masyarakat petani yang diperdayakan merespon positif terhadap usaha yang dilakukan oleh Kelompok Belajar Mandiri Desa Telecenter E-Pabelan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: PEMBIMBING: Drs. Moh. Abu Suhud, M. Pd
Uncontrolled Keywords: Kelompok Belajar Mandiri Desa, Telecenter E-Pabelan
Subjects: Pengembangan Masyarakat Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam (S1)
Depositing User: Edi Prasetya [edi_hoki]
Date Deposited: 12 Sep 2012 20:49
Last Modified: 19 Nov 2015 13:22
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/3168

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum