INTENSITAS MENONTON TAYANGAN SINETRON DI TELEVISI DAN PENGARUHNYA TERHADAP AKHLAQ SISWA SMK NU UNGARAN SELAMA DI LINGKUNGAN SEKOLAH

Wahyu Seto S.A NIM. 05410189, (2009) INTENSITAS MENONTON TAYANGAN SINETRON DI TELEVISI DAN PENGARUHNYA TERHADAP AKHLAQ SISWA SMK NU UNGARAN SELAMA DI LINGKUNGAN SEKOLAH. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRACT Latar belakang penelitian ini adalah bahwa, Dewasa ini kebutuhan siaran televisi bagi kehidupan suatu rumah tangga bukan lagi merupakan barang mewah. Media elektronika yang dapat menimbulkan gambar itu bagi sebagian besar penduduk sudah menjadi barang biasa. Apalagi sebagian masyarakat kita sudah menganggap informasi menjadi kebutuhan pokok yang harus dipenuhi setiap saat. Kehadiran televisi adalah sebagai media informasi, hiburan dan pendidikan. Selain berdampak positif harus diakui juga dapat menimbulkan dampak negatif bagi penontonnya. Fenomena ini tidak dapat diabaikan dan tidak dapat pula dihindari. Belakangan ini kita melihat sudah banyak keluhan atau setengah protes dari orang tua, karena adanya pengaruh negatif televisi terhadap perkembangan kepribadian dan akhlak anak yang tidak baik. Tayangan televisi saat ini mayoritas belum menguntungkan bagi perkembangan anak didik kita, tampak sekali bahwa pihak televisi masih berorientasi bisnis dalam rangka mencapai keuntungan yang besar, sehingga globalisasi wawasan dan globalisasi perilaku tidak dapat dibendung lagi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan mengambil objek penelitian, yaitu Intensitas Menonton Tayangan Sinetron di Televisi dan Pengaruhnya Terhadap Akhlaq Siswa SMK NU Ungaran Selama di Lingkungan Sekolah. Populasi penelitian ini adalah meliputi seluruh peserta didik SMK NU Ungaran yang berjumlah 284 peserta didik. Pengambilan sample dilakukan secara acak (random sampling).ukuran sample ditentukan dengan menggunakan taraf signifikansi 5% sehingga berdasar ketentuan dari Issac dan Michael jumlah sampelnya sebanyak 155. Pengumpulan data dilakukan dengan, observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Analisis instrumen meliputi analisis validitas dan reliabilitas. Analisis data dilakukan dengan menggunakan korelasi product moment dan regresi sederhana. Dari penelitian ini terdapat beberapa kesimpulan sebagai berikut: (1) Sebagian besar intensitas menonton tayangan sinetron televisi siswa-siswi SMK NU Ungaran pada kategori intensitas yang sangat tinggi, yaitu sejumlah 94 siswa dengan presentase 60,6%, dan sebagian kecil responden berada pada intensitas yang rendah, yaitu sejumlah 6 siswa dengan presentase 3,9%; (2) Sebagian besar akhlak siswa-siswi SMK NU Ungaran pada kategori sangat baik, yaitu sejumlah 148 siswa dengan presentase 95,5%, dan sebagian kecil responden berada pada kategori yang baik, yaitu sejumlah 7 siswa dengan presentase 4,5%; (3) ada hubungan yang bersifat negatif antara intensitas menonton tayangan sinetron dengan akhlak siswa-siswi SMK NU Ungaran selama dilingkungan sekolah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Sukiman, M. Pd
Uncontrolled Keywords: Intensitas, Menonton, Tayangan Sinetron, Televisi, Akhlak
Depositing User: Edi Prasetya [edi_hoki]
Last Modified: 04 May 2012 23:44
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/3257

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum