COPING STRESS PADA ANAK BERHADAPAN HUKUM SAAT MENGHADAPI PUTUSAN PENGADILAN DI BALAI PERLINDUNGAN DAN REHABILITASI SOSIAL REMAJA YOGYAKARTA

Tika Wahyu Saputri, NIM: 15220077 (2019) COPING STRESS PADA ANAK BERHADAPAN HUKUM SAAT MENGHADAPI PUTUSAN PENGADILAN DI BALAI PERLINDUNGAN DAN REHABILITASI SOSIAL REMAJA YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (COPING STRESS PADA ANAK BERHADAPAN HUKUM SAAT MENGHADAPI PUTUSAN PENGADILAN DI BALAI PERLINDUNGAN DAN REHABILITASI SOSIAL REMAJA YOGYAKARTA)
15220077_BAB I_BAB_TERAKHIR_DAFTAR_PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img] Text (COPING STRESS PADA ANAK BERHADAPAN HUKUM SAAT MENGHADAPI PUTUSAN PENGADILAN DI BALAI PERLINDUNGAN DAN REHABILITASI SOSIAL REMAJA YOGYAKARTA)
15220077_BAB II_S.D._SEBELUM_BAB_TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (602kB)

Abstract

TIKA WAHYU SAPUTRI (15220077), Coping Stress Pada Anak Berhadapan Hukum Saat Menghadapi Putusan Pengadilan Di Balai Perlindungan Dan Rehabilitasi Sosial Remaja Yogyakarta. Bimbingan Konseling Islam, Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta. Penelitian deskriptif-kualitatif ini bertujuan untuk mengetahui bentuk coping stress yang digunakan anak berhadapan dengan hukum saat menghadapi putusan pengadilan. Subjek adalah anak yang berhadapan dengan hukum yang sedang menghadapi putusan pengadilan di Balai Perlindungan dan Rehabilitasi Sosial Remaja Yogyakarta. Proses pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara terstruktur/mendalam, observasi non-partisipan dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah DM (17 tahun) kasus pertama, berada di BPRSR sudah 6 bulan sedang menunggu putusan pengadilan. DR (15 tahun) kasus pertama berada di BPRSR sudah 1 bulan sedang menunggu putusan pengadilan. FD (16 tahun) kasus ketiga, berada di BPRSR sudah 8 bulan sedang menunggu putusan pengadilan. Objek penelitian adalah bentuk coping stress yang digunakan anak berhadapan dengan hukum saat menghadapi putusan pengadilan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam mengatasi stressor yang dialami oleh anak berhadapan dengan hukum saat menghadapi putusan pengadilan, bentuk coping stress yang dilakukan oleh subjek DM, DR dan FD yaitu emotional focused coping sebagai upaya menerima keadaan, dukungan sosial dan mengalihkannya dengan kegiatan yang positif. Selain itu, seluruh subjek menggunakan coping ketabahan. Hal ini didasarkan pada upaya coping setiap ABH untuk menerima kenyataan dan menjalani setiap proses hukum

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Slamet, S.Ag, M.Si
Uncontrolled Keywords: Coping Stress, Anak Berhadapan dengan Hukum.
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 05 Feb 2020 14:36
Last Modified: 05 Feb 2020 14:36
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/35186

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum