ANALISIS DATA MIKROSEISMIK UNTUK STUDI PERCEPATAN TANAH MAKSIMUM DI KECAMATAN GUMELAR KABUPATEN BANYUMAS

Fitri Komariyah, NIM. 14620013 (2019) ANALISIS DATA MIKROSEISMIK UNTUK STUDI PERCEPATAN TANAH MAKSIMUM DI KECAMATAN GUMELAR KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (ANALISIS DATA MIKROSEISMIK UNTUK STUDI PERCEPATAN TANAH MAKSIMUM DI KECAMATAN GUMELAR KABUPATEN BANYUMAS)
14620013_BAB I_BAB_TERAKHIR_DAFTAR_PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (21MB) | Preview
[img] Text (ANALISIS DATA MIKROSEISMIK UNTUK STUDI PERCEPATAN TANAH MAKSIMUM DI KECAMATAN GUMELAR KABUPATEN BANYUMAS)
14620013_BAB II_S.D._SEBELUM_BAB_TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (8MB)

Abstract

Telah dilakukan penelitian mengenai analisis percepatan tanah maksimum atau Peak Ground Acceleration (PGA) di Kecamatan Gumelar, Kabupaten Banyumas akibat gempa bumi pada tanggal 15 Desember 2017 di Tasikmalaya. Penelitian ini menggunakan salah satu metode geofisika yaitu metode mikroseismik. Rekaman mikrotremor dapat dianalisis menggunakan metode Horizontal to Vertical Spectral Ratio (HVSR). Berdasarkan hasil pengolahan metode HVSR, diketahui daerah penelitian memiliki nilai frekuensi dominan berada pada kisaran nilai 0,5 s.d. 15,5 Hz, faktor amplifikasi berada pada kisaran 1 s.d. 7,1, dan ketebalan sedimen berada pada kisaran 1,5 s.d. 40 m. Kemudian nilai percepatan tanah maksimum dihitung menggunakan metode Kanai. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa nilai PGA berada pada kisaran nilai 30 s.d. 100 gal. Efek gempa yang dirasakan di daerah penelitian sebesar II s.d. III SIG atau III s.d. VI MMI. Daerah penelitian memiliki tingkat resiko kerusakan rendah yang menyebar hampir di seluruh daerah penelitian dan tingkat kerusakan sedang menyebar dengan sebaran kecil di bagian selatan daerah penelitian yaitu pada Formasi Halang di Desa Paningkaban. Kata Kunci: mikroseismik, HVSR, peak ground acceleration (PGA)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: 1. Dr. Thaqibul Fikri Niyartama, S.Si., M.Si. 2. M. Faizal Zakaria, S.Si., M.T.
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: mikroseismik, HVSR, peak ground acceleration (PGA)
Subjects: Fisika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Fisika (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 04 Mar 2020 08:39
Last Modified: 04 Mar 2020 08:39
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/35911

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum