MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR ASOSIATIF KELOMPOK A DI TK NURUL UMMAH KOTAGEDE

Nur Miftarokh, NIM 15430064 (2019) MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR ASOSIATIF KELOMPOK A DI TK NURUL UMMAH KOTAGEDE. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR ASOSIATIF KELOMPOK A DI TK NURUL UMMAH KOTAGEDE)
15430064 BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (22MB) | Preview
[img] Text (MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR ASOSIATIF KELOMPOK A DI TK NURUL UMMAH KOTAGEDE)
15430064 BAB II, III, IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (11MB)

Abstract

Kegiatan di TK Nurul Ummah untuk mengajarkan anak mampu menulis angka 1-10 dengan menggunakan buku tulis, papan tulis dan gambar dinding. Ketika menggunakan buku tulis anak hanya diminta menuliskannya di buku petak, guru memberi contoh di papan tulis dan anak menirukannya. Kegiatan tersebut dirasakan belum efektif untuk meningkatkan kemampuan anak untuk mampu menulis angka 1-10 secara optimal. Karena anak terlihat kurang antusias dan kurang fokus pada kegiatan pembelajaran. Anak mengalihkan perhatiannya dengan bermain dengan temannya. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) yang dilakukan secara kolaborasi. Penelitian ini bertujuan untuk: (1)Mengetahui cara guru mengajarkan menulis angka 1-10 sebelum media gambar asosiatif, (2)Mengetahui cara menerapkan media gambar asosiatif, (3)Mengetahui peningkatan kemampuan anak menulis angka 1-10 setelah menggunakan media gambar asosiatif. Kemampuan menulis angka meliputi menjodohkan gambar asosiatif dan angka 1-10, menulis angka 1-10. Subyek penelitian adalah anak kelompok A1 yang berjumlah 18, A2 yang berjumlah 15, dan A3 yang berjumlah 12 anak di TK Nurul Ummah. Model penelitian kolaborasi yang dirancang oleh tim yang terdiri dari kepala sekolah, guru, dan peneliti. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah triangulasi teknik. Hasil penelitian pembelajaran dengan menggunakan media gambar asosiatif dapat meningkatkan kemampuan menulis angka 1-10 Kelompok A di TK Nurul Ummah. Hal ini ditunjukkan dari adanya peningkatan kemampuan menjodohkan gambar asosiatif dan angka 1-10 pada Pratindakan 57,63,pada Siklus I menjadi 81,17, dan pada Siklus II meningkat menjadi 93,94. Kemampuan menulis angka 1-10 pada Pratindakan 66,31, pada Siklus I menjadi 82,64, dan pada Siklus II meningkat menjadi 89,73. sehingga tingkat pencapaian perkembangan menulis angka 1-10 pada anak Kelompok A di TK Nurul Ummah telah tercapai.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. Kardimin, M. Hum
Uncontrolled Keywords: Gambar Asosiatif, Kemampuan, Menulis Angka.
Subjects: Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini (S1)
Depositing User: Drs. Mochammad Tantowi, M.Si.
Date Deposited: 31 Jan 2020 08:41
Last Modified: 31 Jan 2020 08:41
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/37861

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum