KONSEP KEPEMIMPINAN MONKEY D. LUFFY DALAM ANIME ONE PIECE DAN RELEVANSINYA DENGAN KOMPETENSI KEPEMIMPINAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

ZAENAL ARIFIN, NIM: 15410061 (2019) KONSEP KEPEMIMPINAN MONKEY D. LUFFY DALAM ANIME ONE PIECE DAN RELEVANSINYA DENGAN KOMPETENSI KEPEMIMPINAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga.

[img]
Preview
Text (KONSEP KEPEMIMPINAN MONKEY D. LUFFY DALAM ANIME ONE PIECE DAN RELEVANSINYA DENGAN KOMPETENSI KEPEMIMPINAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM)
15410061_BAB-I_BAB-IV_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (KONSEP KEPEMIMPINAN MONKEY D. LUFFY DALAM ANIME ONE PIECE DAN RELEVANSINYA DENGAN KOMPETENSI KEPEMIMPINAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM)
15410061_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

ZAENAL ARIFIN. Konsep Kepemimpinan Monkey D Luffy dalam Anime One Piece dan Relevansinya dengan Kompetensi Kepemimpinan Guru Pendidikan Agama. Skripsi. Yogyakarta: Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga, 2019. Latar belakang penelitian ini adalah pendidikan memiliki kedudukan yang penting dalam meningkatkan sumberdaya manusia serta pembentukan akhlak mulia. Guru PAI harus memiliki kompetensi kepemimpinan sebagai teladan dalam membentuk akhlak mulia bagi peserta didik. Namun beberapa fenomena menunjukkan masih ada guru yang belum mampu menjadi teladan untuk mewujudkan perilaku akhlak mulia bagi peserta didiknya. Monkey D. Luffy adalah seorang tokoh pemimpin bajak laut dalam anime yang memiliki kepribadian yang baik serta menampilkan kepemimpinan yang ideal. Oleh karena itu perlu diadakan penelitian tentang relevansi kepemimpinan yang ditunjukkan oleh Luffy dengan kompetensi guru PAI. Permasalahan penelitian ini adalah bagaimana konsep kepemimpinan yang ditunjukkan oleh Luffy dalam anime One Piece dan bagaimana relevansinya dengan kepemimpinan guru PAI. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsep kepemimpinan yang ditunjukkan oleh Luffy dalam anime One Piece dan relevansinya dengan kompetensi kepemimpinan guru PAI. Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan (Library Research) dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dalam penelitian dilakukan dengan cara sampel purposive, dokumentasi, dan studi pustaka. Metode analisis data menggunakan teori semiotika Roland Barthes, yaitu dengan mencari makna denotasi dan konotasi dalam setiap adegan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Monkey D Luffy merupakan seorang pemimpin bajak laut yang memiliki kepercayaan diri yang tinggi serta berhati mulia. Selain itu Luffy juga sangat bersahabat dengan rekan-rekannya, motivator bagi rekan-rekannya, serta mampu menempatkan anggotanya sesuai kemampuan yang dimiliki. Kepemimpinan yang ditunjukkan oleh tokoh Luffy memiliki relevansi terhadap kompetensi kepemimpinan guru Pendidikan Agama Islam. Kata Kunci: Konsep Kepemimpinan Monkey D Luffy, Kompetensi Kepemimpinan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Drs. Ahmad Hanany Naseh, M.A.
Uncontrolled Keywords: Konsep Kepemimpinan Monkey D Luffy, Kompetensi Kepemimpinan
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Kepemimpinan Dalam Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 17 Jun 2020 13:47
Last Modified: 17 Jun 2020 13:47
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/37892

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum