MATERI DAN METODE PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM NOVEL “CAHAYA CINTA PESANTREN” KARYA IRA MADAN

DESI MUSNAINI, NIM. 15410199 (2019) MATERI DAN METODE PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM NOVEL “CAHAYA CINTA PESANTREN” KARYA IRA MADAN. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga.

[img]
Preview
Text (MATERI DAN METODE PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM NOVEL “CAHAYA CINTA PESANTREN” KARYA IRA MADAN)
15410199_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (7MB) | Preview
[img] Text (MATERI DAN METODE PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM NOVEL “CAHAYA CINTA PESANTREN” KARYA IRA MADAN)
15410199_BAB II_BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Latar belakang masalah penelitian ini adalah dalam novel Cahaya Cinta Pesantren karya Ira Madan terkandung materi dan metode Pendidikan Agama Islam yang dapat dijadikan referensi bagi peserta didik. Adapun yang menjadi permasalahan dalam penelitian ini adalah: Materi Pendidikan Agama Islam apa sajakah yang terkandung dalam novel Cahaya Cinta Pesantren karya Ira Madan dan metode Pendidikan Agama Islam apa sajakah yang terkandung dalam novel Cahaya Cinta Pesantren. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui materi dan metode Pendidikan Agama Islam yang terkandung dalam novel Cahaya Cinta Pesantren. Hasil penelitian ini diharapkan memberikan kontribusi pemikiran dalam merumuskan Pendidikan yang lebih baik khususnya bagi almamater dan dunia Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan kualitas dan efektifitas pelaksanaan Pendidikan Agama Islam. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (library research). Pendekatan yang digunakan dalam skrispi ini adalah pendekatan semiotik. Sedangkan pengumpulan datanya menggunakan metode dokumentasi. Analisis data yang digunakan dalam skripsi ini menggunakan analisis isi (content analisys). Hasil penelitian menunjukkan: (1) Materi Pendidikan Agama Islam yang terkandung dalam novel Cahaya Cinta Pesantren, yakni: pertama, materi Akidah Akhlak membahas tentang: iman kepada Allah SWT, iman kepada kitab-kitab xii Allah SWT, iman kepada rasul-rasul Allah SWT, iman kepada hari Akhir, ikhlas, sabar, syukur, ananiyah (egoisme), tasamuh (toleransi), ta’awun (tolong menolong), hasad (dengki), menuntut ilmu, kerja keras, takziah, optimis, birrul walidain, dan ukhuwah. Kedua, materi Al-Qur’an Hadits membahas tentang Al-Qur’an sebagai pedoman hidup. Ketiga, materi fikih (syari’ah) membahas tentang shalat, shalat berjama’ah, shalat sunnah muakkad, doa, dan pernikahan. Keempat, materi Sejarah Kebudayaan Islam membahas tentang khalifah besar dinasti Abasyiah (Abdullah Al-Makmun) dan kecermelangan ilmuan muslim dinasti Abasyiah (Muhammad bin Musa al-Khawarizmi). (2)Metode Pendidikan Agama Islam yang terkandung dalam novel Cahaya Cinta Pesantren, meliputi: metode ceramah, metode tanya jawab, metode diskusi, metode pemberian tugas, metode kisah, metode targhib dan tarhib. Kata Kunci: Materi, Metode, Pendidikan Agama Islam, Novel

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Munawwar Khalil, S.S., M. Ag.
Uncontrolled Keywords: Materi, Metode, Pendidikan Agama Islam, Novel
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 03 Jul 2020 13:45
Last Modified: 03 Jul 2020 13:45
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/38008

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum