KONSEP PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEWUJUDKAN KELUARGA SAKINAH (Studi Kasus pada Pasangan Nikah Hamil di Kecamatan Semin Kabupaten Gunung Kidul)

Dewi Aisiyah Indrawati, NIM: 15410159 (2020) KONSEP PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEWUJUDKAN KELUARGA SAKINAH (Studi Kasus pada Pasangan Nikah Hamil di Kecamatan Semin Kabupaten Gunung Kidul). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (KONSEP PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEWUJUDKAN KELUARGA SAKINAH (Studi Kasus pada Pasangan Nikah Hamil di Kecamatan Semin Kabupaten Gunung Kidul))
15410159_Dewi Aisiyah Indrawati_BAB I_BAB IV.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (KONSEP PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEWUJUDKAN KELUARGA SAKINAH (Studi Kasus pada Pasangan Nikah Hamil di Kecamatan Semin Kabupaten Gunung Kidul))
15410159_Dewi Aisiyah Indrawati_BAB II_BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (393kB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah bahwa tujuan pernikahan adalah untuk mewujudkan kehidupan rumah tangga yang sakinah. Tujuan pernikahan tidak hanya untuk kesenangan lahiriyah aka tetapi juga terciptanya keluarga yang penuh kesejahteraan dan kebahagiaan. Namun, menjadikan suatu keluarga sakinah memerlukan modal. Diantaranya yaitu kesiapan pasangan sebelum melangsungkan pernikahan, pemilihan jodoh yang tepat dengan unsur beragama yang kuat dan berakhlak. Sedangkan, fenomena yang terjadi di masyarakat dalah banyak di antara pasangan suami istri yang menikah bukan berdasarkan pada tujuan untuk mewujudkan keluarga sakinah sehingga tidak ada persiapan dalam melangsungkan pernikahan, tetapi karena keterpaksaan akibat perbatan zina yang telah dilakukan sebelum ikatan pernikahan. Dimana fenomena ini disebut dengan nikah hamil. Penelitian ini merupakan jenis penelitian field research. Adapun pengumpulan datanya menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman. Teknik pemeriksaan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber data. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa:1) Konsep keluarga sakinah menurut pasangan nikah hamil di Kecamatan Semin Kabupaten Gunungkidul adalah xii konsep secara umum yaitu keluarga yang tenang dan penuh kasih sayang. Sedangkan pada dasarnya keluarga sakinah adalah tujuan dari sebuah pernikahan dimana pernikahan tersebut dilaksanakan dalam rangka misi mulia, seperti mengamalkan, menghayati dan memperdalam nilai-nilai keimanan, ketaqwaan, dan akhlaq yang mulia. 2) Strategi pendidikan agama Islam bagi pasangan nikah hamil yang dilaksanakan oleh keluarga adalah active learning, diskusi dan memberikan tanggapan, menyelesaikan masalah dan mengambil keputusan, story telling, serta tanya jawab. Dari tokoh agama dan tokoh masyarakat strategi pendidikan agama Islam yang dilakukan adalah aplied learning method, diskusi dan memberikan tanggapan serta perumpamaan dan studi kasus. Dan dari lembaga KUA strategi pendidikan agama Islam yang dilakukan meliputi penyuluhan dan konseling, pembinaan dan pendampingan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Indra Fajar Nurdin, M.Ag
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Agama Islam, Keluarga Sakinah, Nikah Hamil.
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Drs. Bambang Heru Nurwoto
Date Deposited: 28 May 2020 10:20
Last Modified: 28 May 2020 10:20
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/39425

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum