ANTROPOSENTRISME SEBAGAI DASAR KRITIK TERHADAP TRADISI KEILMUAN ISLAM DALAM PEMIKIRAN HASSAN HANAFI

HAMID FAHRUDIN NIM. 03511508, (2010) ANTROPOSENTRISME SEBAGAI DASAR KRITIK TERHADAP TRADISI KEILMUAN ISLAM DALAM PEMIKIRAN HASSAN HANAFI. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (ANTROPOSENTRISME SEBAGAI DASAR KRITIK TERHADAP TRADISI KEILMUAN ISLAM DALAM PEMIKIRAN HASSAN HANAFI)
BAB I,V, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (427kB) | Preview
[img] Text (ANTROPOSENTRISME SEBAGAI DASAR KRITIK TERHADAP TRADISI KEILMUAN ISLAM DALAM PEMIKIRAN HASSAN HANAFI)
BAB II, III, IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (190kB)

Abstract

Latar Belakang penelitian dari Skripsi dalam mengkaji pemikiran Hassan Hanafi tentang Antroposentrisme adalah bahwa pemikiran tentang Antroposentrisme belum pernah ditampilkan melalui beragam penelitian tentang Hanafi yang berkedudukan sebagai pusat pemikirannya. Penelitian ini mencoba untuk menampilkan suatu penelitian tentang konsep antroposentrisme dalam Hanafi menduduki posisi sentral dan berpengaruh dalam pemikiran-pemikiran yang dilakukannya, khususnya tentang kritiknya terhadap tradisi Keilmuan Islam. Dari latar Belakang itu, maka penelitian yang akan difokuskan adalah penelitian untuk menjawab beberapa rumusan permasalahan, yaitu tentang pengertian antroposentrisme itu dalam pemikiran Hassan Hanafi serta Apa hubungan konsep antroposentrisme dengan kritik Hanafi terhadap Tradisi keilmuan Islam. Dari rumusan masalah tentang pengertian Antroposentrisme itu sendiri, peneliti dengan melakukan langkah deskriptif terhadap makna antroposentrisme dari asal kata, sejarah perkembangan, maupun bagaimana hal itu digunakan Hanafi dalam kritiknya terhadap tradisi keilmuan islam yang selama ini dikembangkan. Dalam melakukan langkah untuk menjawab rumusan masalah di atas, maka peneliti menggunakan beberapa metode. Metode Penelitian ini dengan mengolah data-data yang didapatkan dari bahan perpustakaan, dari apa-apa yang telah didapatkan dari itu, maka peneliti melakukan olah data dengan metode deskripsi dan analisa data apa yang sudah dikumpulkan. Dalam hal ini adalah data-data dari tulisan Hassan Hanafi maupun tulisan tentang Hassan Hanafi, serta beberapa data penunjang lainnya, dan darinya dilakukan sistematika pemikiran serta memetakan pemikiran dengan melakukan penjabaran maupun penguraian dari data sehingga didapatkan suatu bentuk pemikiran tentang obyek penelitian ini. Penelitian ini menghasilkan sebuah hasil bahwa Antroposentrisme merupakan suatu sudut pandang dari pemikiran Hassan Hanafi, dalam sudut pandang itu meletakkan segala sesuatunya pada manusia, sebagai produsen (pembuat sejarah) serta sebagai pusat nilai, dimana manusia pada dirinya sendiri mempunyai ketetapan nilai humanitas Universal; Liberalitas (Kebebasan), Persamaan (Egalitarian), dan Keadilan. Kritik Hanafi terhadap fenomena ketidakadilan dapat dikembalikan pada dua rumusan antroposentrisme di atas, yaitu Prinsip nilai Universal dan Pandangan Historisisme dalam menilai segala tindakan kemanusiaan (psikologi, sejarah,sosiologi ataupun antropologi). Pemikiran ini tidak berpijak pada dogma teologi melainkan pada prinsip Antroposentrisme. Kritik berdasarkan realitas nyata manusia (sudut pandang antrpologis) serta Nilai Humanitas sebagai dua unsur utama dalam antroposentrisme sebagai dasar kritik terhadap teologi klasik serta sebagai batu pijakan untuk berusaha merombak pemahaman terhadap Studi Islam (Islamic Studies), yang lebih menekankan pada pemahaman pada aspek nash daripada realitas nyata kemanusiaan. Dari penelitian aspek kesejarahan maka dapat ditemukan wujud asli dari teologi yaitu sebagai produk manusia, dan dari nilai universal manusia dapat menuju sebuah peradaban yang menjadi cita bersama.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Dr. Alim Roswantoro, M.Ag
Uncontrolled Keywords: Antroposentrisme , Pemikiran Hassan Hanafi
Subjects: Aqidah Filsafat
UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta > Aqidah Filsafat
Divisions: Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Aqidah Filsafat (S1)
Depositing User: Edi Prasetya [edi_hoki]
Date Deposited: 29 Aug 2012 21:30
Last Modified: 04 Aug 2016 10:59
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/4098

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum