PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) TERHADAP MINAT BELAJAR DAN PRESTASI BELAJAR BAHASA ARAB SISWA KELAS IV DI SD MUHAMMADIYAH SIDOARUM TAHUN AJARAN 2018/2019

Mulya Hasanah, 17204010112 (2019) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) TERHADAP MINAT BELAJAR DAN PRESTASI BELAJAR BAHASA ARAB SISWA KELAS IV DI SD MUHAMMADIYAH SIDOARUM TAHUN AJARAN 2018/2019. Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) TERHADAP MINAT BELAJAR DAN PRESTASI BELAJAR BAHASA ARAB SISWA KELAS IV DI SD MUHAMMADIYAH SIDOARUM TAHUN AJARAN 2018/2019)
17204010112_BAB I_BAB_TERAKHIR_DAFTAR_PUSTAKA.PDF.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) TERHADAP MINAT BELAJAR DAN PRESTASI BELAJAR BAHASA ARAB SISWA KELAS IV DI SD MUHAMMADIYAH SIDOARUM TAHUN AJARAN 2018/2019)
17204010112_BAB II_S.D._SEBELUM_BAB_TERAKHIR.PDF.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (942kB)

Abstract

Mulya Hasanah. 2019. “Pengaruh Model Pembelajaran Cooperative Learning Teams Games Tournament (TGT) terhadap Minat Belajar dan Prestasi Belajar Bahasa Arab Siswa Kelas IV di SD Muhammadiyah Sidoarum Tahun Ajaran 2018/2019”. Tesis. Program Magister UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh model pembelajaran cooperative learning Team Game Tournament (TGT) terhadap minat belajar dan prestasi belajar bahasa Arab siswa kelas IV. Metode yang digunakan adalah eksperimen dengan bentuk desain eksperimen pre-eksperimental designs one-shot case study dengan jenis pendekatan yaitu kuantitatif deskriptif dan teknik pengambilan sampel dengan pengambilan menurut jumlah (quota sampling) yaitu sebanyak 29 siswa. Instrumen yang digunakan yaitu kuesioner dan tes. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi (pengamatan), interview, kuesioner, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan model pembelajaran cooperative learning Team Game Tournament (TGT) terhadap minat dan prestasi belajar siswa kelas IV SD Muhammadiyah Sidoarum. Analisis perhitungan hasil data sebelum dan setelah dilakukannya eksperimen dalam penelitian ini yaitu: (1) hasil uji hipotesis minat belajar, data perhitungan variabel minat belajar diperoleh besarnya koefisien perbedaan rata-rata sebesar 3,517 dibulatkan menjadi 3,52 (119,86 ‒ 116,34 = 3,52) dengan besarnya koefisien korelasi dari data yang dipasangkan antara keduanya sebesar 0,783, yang berarti memberikan kontribusi perubahan sebesar 78,3% menunjukkan bahwa memiliki pengaruh signifikan. (2) hasil uji hipotesis prestasi belajar, data perhitungan variabel prestasi belajar diperoleh besarnya koefisien perbedaan rata-rata sebesar 26,759 dibulatkan menjadi 26,75 (73,28 ‒ 46,52 = 26,76) dengan besarnya koefisien korelasi dari data yang dipasangkan antara keduanya sebesar 0,508, yang berarti memberikan konstribusi perubahan sebesar 50,8% menunjukkan bahwa memiliki pengaruh signifikan. Hasil instrumen observasi setelah perlakuan menunjukkan hasil sebesar keinginan pengaplikasian model pembelajaran ini sebesar 97.70%.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Dr. Sigit Purnama, S.PdI.,M.Pd.
Uncontrolled Keywords: Cooverative Learning, Model TGT (Teams Games Tournament), Minat, dan Prestasi Belajar
Subjects: Pendidikan Bahasa Arab
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam (S2) > Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Sri Lestari
Date Deposited: 30 Sep 2020 10:16
Last Modified: 30 Sep 2020 10:16
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/41122

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum