DRAMATURGI PADA PUSTAKAWAN BERPRESTASI (STUDI FINALIS PUSTAKAWAN BERPRESTASI DI DIY)

Nurwidianto Yuli Saputra, NIM, 18200010046 (2020) DRAMATURGI PADA PUSTAKAWAN BERPRESTASI (STUDI FINALIS PUSTAKAWAN BERPRESTASI DI DIY). Masters thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (DRAMATURGI PADA PUSTAKAWAN BERPRESTASI (STUDI FINALIS PUSTAKAWAN BERPRESTASI DI DIY))
18200010046_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA .pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (DRAMATURGI PADA PUSTAKAWAN BERPRESTASI (STUDI FINALIS PUSTAKAWAN BERPRESTASI DI DIY))
18200010046_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR .pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Nurwidianto Yuli Saputra (18200010046): Dramaturgi Pada Pustakawan Berprestasi (Studi Finalis Pustakawan Berprestasi Di DIY). Tesis Program Studi Interdisciplinary Islamic Studies Konsentrasi Ilmu Perpustakaan dan Informasi, Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2020. Tesis ini membahas tentang Dramaturgi Pada Pustakawan Berprestasi (Studi Finalis Pustakawan Berprestasi Di DIY). Adapun tujuannya adalah untuk; (1) untuk mengetahui dramaturgi pada pustakawan berprestasi khususnya di Daerah Istimewa Yogyakarta. (2) untuk mengetahui faktor-faktor apa yang menimbulkan dramaturgi pada pustakawan berprestasi khususnya di Daerah Istimewa Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode peneltian kualitatif. Uji validitas data menggunakan uji triangulasi. Teknik analisis datanya melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini yaitu; (1) Proses dan implementasi dramaturgi pada pustakawan berprestasi dimulai dengan berbagai proses dengan latar belakang institusi yang berbeda dan pengalaman yang berbeda maka membentuk karakteristik sendiri yang unik, yaitu; a) adanya proses interaksionisme simbolik, berupa konsep diri dan manajeman pengaruh; b) konsep panggung depan berupa setting sebagai pustakawan dan front personal yang meliputi gaya serta penampilan berupa pustakawan sekolah, pustakawan perguruan tinggi, dan pustakawan daerah. Sedangkan dunia panggung belakang yang dialami pustakawan juga mengalami karakteristik sendiri-sendiri. Motivasi tinggi, peran keluarga, dan loyalitas terbangun dalam diri pustakawan sekolah. Solidaritas, kebersamaan dalam mengatasi permasalahan dunia akademik perguruan tinggi sebagai panggung belakang pustakawan perguruan tinggi. Panggung belakang pustakawan daerah atau umum masih ditemuinya permasalahan dalam ketugasan dan minimnya pembagian peran dalam sumber daya manusianya yang ada. c) Implementasi dramaturgi sendiri dalam penelitian ini juga terungkap kesan setelah menjadi pustakawan berprestasi antar satu pustakawan dengan pustakawan yang lain terlihat berbeda dalam apresiasi dan pengembangan diri setelahnya sebagai bentuk keteladanan dengan label pustakawan berprestasi. (2) Adapun faktor-faktor pendukung dan penghambat dalam proses dramaturgi pustakawan berprestasi ini yaitu; a) faktor pendorong berupa pengalaman, dukungan internal, dan hubungan baik serta jejaring luas, b) faktor penghambat berupa permasalahan teknis dalam kontestasi, beban kerja, dan keadaan pribadi berupa perasaan tidak percaya diri, rivalitas. (English), Nurwidianto Yuli Saputra (18200010046): Dramaturgy in Achievement Librarians (Finalist Librarian Achievement Study in DIY). Thesis Interdisciplinary Islamic Studies Study Program Concentration of Library and Information Science, Postgraduate UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2020. This thesis discusses the Dramaturgy of the Outstanding Librarians (Finalist Librarian Achievement Study in DIY). The purpose are; (1) to find out dramaturgy of outstanding librarians, especially in the Special Region of Yogyakarta. (2) to find out what factors lead to dramaturgy in achievement librarians, especially in the Special Region of Yogyakarta. This research uses qualitative research methods. Test the validity of the data using a test of triangulation. Data analysis techniques through data reduction, data presentation, and drawing conclusions. The results of this research are: (1) The process and implementation of dramaturgy in an best librarian is begun with various processes with different institutional backgrounds and different experiences, which form its own unique characteristics, they are; a) the existence of symbolic interactionism, in the form of self concept and influence management; b) front stage concept is setting as librarian and personal front which include style and appearance in the form of school librarian, college librarian, and regional librarian. While the world stage behind the librarian has also experienced its own characteristics. They are high motivation, family roles, and loyalty awaken in the school librarian, solidarity, togetherness in addressing the academic world of higher education as the stage behind the college librarian. The back stage of the regional or public librarian still found problems in the assignment and lack of division of the role in its human resources. c) The implementation of its dramaturgy in the study was also revealed the impression after becoming a best librarian between a librarian with another librarian looks different in appreciation and self-development afterwards as a form of an best librarian's label. (2) The supporting and inhibiting factors in the dramaturgy process of this best librarian are; a) The supporting factors such as: experience, internal support, and good relations and wide network, b) the inhibiting factors such as technical problems in contestation, workload, and personal circumstances like unconfident feelings, rivals.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Dr. Syifaun Nafisah, MT
Uncontrolled Keywords: dramaturgi, interaksionisme simbolik, pustakawan berprestasi, dramaturgy, symbolic interactionism, achievers librarian
Subjects: Pustakawan
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Interdisciplinary Islamic Studies > Ilmu Perpustakaan dan Informasi
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 14 Dec 2020 14:41
Last Modified: 14 Dec 2020 14:41
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/41437

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum