ANALISIS ISI BUKU TEKS PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UNTUK SMA; PERSPEKTIF KESETARAAN GENDER

ZENI HAFIDHOTUN NISA' NIM . 06470047 , (2010) ANALISIS ISI BUKU TEKS PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UNTUK SMA; PERSPEKTIF KESETARAAN GENDER. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (ANALISIS ISI BUKU TEKS PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UNTUK SMA; PERSPEKTIF KESETARAAN GENDER )
BAB I,V, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img] Text (ANALISIS ISI BUKU TEKS PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UNTUK SMA; PERSPEKTIF KESETARAAN GENDER )
BAB II,III,IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (831kB)

Abstract

Pendidikan selain sebagai media pembelajaran juga memiliki implikasi sebagai agen sosialisasi nilai-nilai atau fenomena-fenomena yang ada dalam masyarakat, salah satunya gender. Dalam proses pembelajarannya gender disoialisasikan lewat instruksi, penjelasan, metode, hingga buku ajar yang dipakai. Buku ajar/teks mempunyai implikasi psikologis yang besar bagi peserta didik sehingga penting diketahui nilai-nilai gender yang termuat, untuk mengeliminir bias dan diskriminasi gender yang ada didalamnya. Dengan latar belakang seperti itu maka lahirlah pertanyaan tentang adakah perspektif kesetaraan dalam buku teks PAI karya Syamsuri yang banyak dipakai oleh sekolah-sekolah menengah atas, atau justru masih ada bias didalamnya, jika ada bagaimana bentuknya dan sejauh mana nilai-nilai gender itu ditampilkan. Penelitian ini merupakan penelitian literer dengan memakai buku teks PAI karya Syamsuri terbitan Erlangga sebagai data primer. Pengumpulan data dilakukan dengan cara dokumentasi dan dianalisis dengan metode content analysis. Hasil penelitian menunjukkan (1) adanya muatan kesetaraan gender didalam penjelasan buku teks PAI karya Syamsyuri tapi sekaligus juga terdapat bias didalamnya karena adanya perbedaan arketip spiritual dan arketip pernikahan. (2) Bentuk muatan nilai kesetaraan yang dirumuskan antara lain : (a) Penggunaan kata muslim/muslimah, siswa/siswi, mukmin/mukminah dalam penjelasan, (b) Beberapa gambar menunjukkan potensi yang sama antara laki-laki dan perempuan baik dalam meraih prestasi atau sebaliknya, (c) Beberapa rumusan penjelasan yang tidak mengarah pada diskriminasi gender seperti jenis kelamin Tuhan dan Malaikat, proses biologis manusia,dan kesempatan pendidikan bagi perempuaan.Sedangkan bentuk bias didalamnya dirumuskan dengan; (a) Kualitas maskulin dalam frekwensi yang banyak mewarnai seluruh buku PAI terbitan Erlangga ini baik dalam gambar, pojok kisah, dan tokoh-tokoh yang ditampilkan, (b) Pembagian peran publik bagi laki-laki dan peran domestik bagi perempuan (c) Inkonsistensi penggunaan kata muslim dan muslimah secara beriringan (d) Rumusan penjelasan yang diskriminatif dalam beberapa bab yang disusun berdasarkan hukum fiqih yang berlaku seperti warisan 2;1, aurat perempuan dan pada materi tahfizul mayyit. (3) Berdasarkan frekwensi value of gender equity dan bias dalam buku teks PAI untuk SMA karya Syamsuri ini maka secara hierarki buku yang paling banyak mengandung nilai kesetaraan gender dan bias adalah buku pertama yakni untuk kelas X dan yang paling sedikit memiliki nilai kesetaraan gender dan bias adalah buku terakhir yakni buku untuk kelas XII.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Agus Nuryatno, MA, Ph.D
Uncontrolled Keywords: Proses pembelajaran gender
Subjects: Kependidikan Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Kependidikan Islam (S1)
Depositing User: Miftakhul Yazid Fuadi [staff it]
Date Deposited: 06 Sep 2012 15:40
Last Modified: 17 Mar 2017 13:23
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/4383

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum