IMPLEMENTASI MANAJEMEN ACARA SIARAN DAKWAH PAGI DI RADIO KOMUNITAS ONE FM PRAMBANAN

MARTI NINGRUM - NIM. 05210015, (2011) IMPLEMENTASI MANAJEMEN ACARA SIARAN DAKWAH PAGI DI RADIO KOMUNITAS ONE FM PRAMBANAN. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (IMPLEMENTASI MANAJEMEN ACARA SIARAN DAKWAH PAGI DI RADIO KOMUNITAS ONE FM PRAMBANAN)
BAB I,IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img] Text (IMPLEMENTASI MANAJEMEN ACARA SIARAN DAKWAH PAGI DI RADIO KOMUNITAS ONE FM PRAMBANAN)
BAB II,III.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (198kB)

Abstract

Radio One FM Prambanan adalah sebuah stasiun radio komunitas kawula muda yang beralamatkan di Jl. Lintas Mintorogo KM. 05 No. 02, Dusun Jontro RT. 03, Desa Gayamharjo, Kec. Prambanan, Kab. Sleman, Yogyakarta. Radio ini telah mendedikasikan diri untuk lokalisme. Segenap oleh siaran bukan untuk mencari keuntungan komersial, akan tetapi untuk melayani kebutuhan komunitasnya yang bersifat lokal. Berbagai program acara, baik yang bersifat hiburan (entertain), siaran layanan masyarakat yang bersifat informatif maupun edukatif, termasuk siaran dakwah Islam mampu disuguhkan oleh stasiun radio yang mengudara melalui frekuensi 94.09 Mhz ini. Acara siaran dakwah pagi adalah salah satu out put siaran hasil perpaduan kreatif antara hardware, software, brainware. Selain itu, manajemen operasional pada siaran dakwah pagi di radio One FM juga menduduki posisi yang sangat urgen sebagai salah satu medium atau sarana untuk menyampaikan dakwah Islam kepada mitra dakwah (mad'u). Penelitian ini mengkaji mengenai implementasi manajemen program siaran dakwah pagi di radio komunitas One FM mulai dari tahap perencanaan (planning), pengorganisasian (organizing), penggerakan (actuating) dan pengawasan (controlling). Adapun jenis penelitian skripsi ini adalah penelitian lapangan dengan menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah melelui wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini ialah model analisis domain (domain analysis). Maksudnya dengan logika deskriptif peneliti menganalisis obyek penelitian yaitu mengenai implementasi managemen acara siaran dakwah pagi di radio One FM Prambanan secara umum atau di tingkat permukaan untuk mendapatkan gambaran utuh dari obyek yang diteliti tanpa harus dirinci secara detail unsur-unsur yang ada dalam keutuhan obyek yang diteliti tersebut. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah bahwa implementasi manajemen program siaran dakwah pagi di radio komunitas One FM dimaknai sebagai penerapan implemen-implemen manajerial yang terbagi ke dalam empat proses, yaitu perencanaan (planning), pengorganisasian (organizing), penggerakan (actuating) dan pengawasan (controlling). Tahap perencanaan lebih menekankan pada aspek materi dakwah yang dirumuskan dalam rapat koordinasi catur wulanan dengan melibatkan para pematari, sehingga lebih mengetahui kebutuhan, kemampuan serta kondisi pendengar sebagai mitra dakwah. Strategi desain organisasi dikembangkan dengan memposisikan pendengar (mad'u) sebagai mitra dakwah dan bukan sebagai obyek dakwah. Komunikasi yang dibangun dalam proses penggerakan adalah komunikasi dua arah (the two direction) untuk menumbuhkan jiwa komunikatif, akomodatif, responsif dan menyukai kolektivitas demi tercapainya tujuan, visi dan misi dakwah Islam. Pengawasan (controlling) dilakukan pada aspek kualitas produksi siaran, materi dan metode siaran, serta sarana-prasarana yang digunakan untuk siaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Drs. Abdul Rozak, M.Pd. 2. Ristiana Kadarsih, S.Sos
Uncontrolled Keywords: Implementasi, Manajemen, Program Siaran Dakwah Pagi, Radio Komunitas One FM Prambanan
Subjects: Komunikasi Islam
Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi Penyiaran Islam (S1)
Depositing User: Edi Prasetya [edi_hoki]
Date Deposited: 12 Feb 2013 18:32
Last Modified: 16 Oct 2015 13:23
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/5591

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum