PERILAKU KEBERAGAMAAN ANAK JALANAN KAMPUNG LEDHOK TIMOHO YOGYAKARTA

YOSI USWATUN HASANAH, NIM. 08520039 (2013) PERILAKU KEBERAGAMAAN ANAK JALANAN KAMPUNG LEDHOK TIMOHO YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (PERILAKU KEBERAGAMAAN ANAK JALANAN KAMPUNG LEDHOK TIMOHO YOGYAKARTA)
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (PERILAKU KEBERAGAMAAN ANAK JALANAN KAMPUNG LEDHOK TIMOHO YOGYAKARTA)
BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (342kB)

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di Kampung Ledhok Timoho, Kelurahan Muja Muju, Kecamatan Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Tempat ini merupakan daerah marginal yang berada di pinggiran sugai Gajah Wong tanpa adanya kepemilikan tanah, dengan obyek penelitian yaitu ‘Anak-anak Jalanan’ (Anjal) dengan berbagai latarbelakang kegiatan sehari-hari. Keberadaan anak jalanan yang menjadi pengamen, pemulung, dan pengemis di Ledhok Timoho melalui berbagai macam proses, dari mereka yang mencari uang di jalanan karena perekonomian dan putus sekolah, sampai mereka yang memiliki masalah dengan keluarga. Tujuan penelitian yang ingin dicapai adalah: (1) Mengetahui aktivitas anak jalanan di pemukiman Ledhok Timoho; (2) Mengetahui perilaku keberagamaan anak jalanan di daerah Ledhok Timoho dan pengaruhnya terhadap kehidupannya sehari-hari. Adapun metode penelitian secara garis besar bersifat studi lapangan (field research) dan studi literatur (literature). Sifat dari penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Artinya, mengamati lebih ke aspek fenomenologis dikaitkan dengan konsepsi teoritis tentang perilaku keberagamaan anak jalanan. Penelitian dapat menggunakan pendekatan konsepsi keberagamaan menurut Glock and Stark, yaitu: dimensi intelektual (religious knowledge), dimensi ritualistik (religious practice), dimensi ideologis (religious belief), dimensi eksperiensial (religious feeling) dan dimensi konsekuensial (religious effect). Hasil penelitian dapat disimpulkan: (1) aktivitas Anjal di Ledhok Timoho tidak hanya terkait dengan satu persoalan semata tetapi berhubungan dengan masalah sosial lainnya (ekonomi dan agama); (2) mengenai pengaruh perilaku keberagamaan terhadap kehidupan sehari-hari, sejauh yang bisa diamati adalah masih banyak Anjal yang belum sepenuhnya berada pada taraf biasa (belum mendalam) dalam pemahaman keagamaan. Hal ini secara langsung berakibat juga kepada bagaimana pola ibadah (ritual) semisal shalat, membaca al-Qur’an, shadaqah, dan lain sebagainya yang masih jauh dari optimal. (3) Anak-anak jalanan melakukan berbagai macam kegiatan baik yang memang diajak oleh orang tuanya untuk ikut melaksanakan kegiatan tersebut, maupun mereka yang berkeinginannya sendiri untuk ikut serta dalam kegiatan. Terdapat tiga kategori kegiatan yang dilakukan oleh anak-anak jalanan yaitu kategori kegiatan ekonomi,kegiatan sosial, dan kategori kegiatan keagamaan. (4) Perilaku keberagamaan anak-anak jalanan yaitu meliputi segala bentuk tindakan keagamaan, pemikiran keagamaan, pengetahuan keagamaan, ritual keagamaan, dan efek dari keberagamaannya. Selain itu, yang tergolong kegiatan keagamaan juga adalah diantara anak-anak jalanan ada pula yang mengikuti pengajian yang diadakan dompet Dhuafa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Perbandingan Agama
Divisions: Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Perbandingan Agama (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 14 May 2013 16:56
Last Modified: 24 Aug 2018 09:12
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/7690

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum