PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEKITAR SEBAGAI SUMBER BELAJAR PADA MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL SISWA KELAS IV MADRASAH IBTIDAIYAH YAKTI KEBONAGUNG, TEGALREJO, MAGELANG

KHOZINATUS SAADA , NIM. 10480014 (2014) PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEKITAR SEBAGAI SUMBER BELAJAR PADA MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL SISWA KELAS IV MADRASAH IBTIDAIYAH YAKTI KEBONAGUNG, TEGALREJO, MAGELANG. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEKITAR SEBAGAI SUMBER BELAJAR PADA MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL SISWA KELAS IV MADRASAH IBTIDAIYAH YAKTI KEBONAGUNG, TEGALREJO, MAGELANG)
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (6MB) | Preview
[img] Text (PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEKITAR SEBAGAI SUMBER BELAJAR PADA MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL SISWA KELAS IV MADRASAH IBTIDAIYAH YAKTI KEBONAGUNG, TEGALREJO, MAGELANG)
BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (780kB)

Abstract

Khozinatus Saada, “Pemanfaatan Lingkungan Sekitar sebagai Sumber Belajar pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial Siswa Kelas IV Madrasah Ibtidaiyah YAKTI Kebonagung, Tegalrejo, Magelang”. Skripsi. Yogyakarta: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga, 2014. Lingkungan sekitar menyediakan sumber belajar yang tidak ada habisnya untuk dunia pendidikan. Lingkungan sekitar memberikan kontribusi yang baik bagi pembelajaran, di antaranya yaitu meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa, memberikan pengalaman nyata, membentuk sikap dan karakter siswa. Pada umumnya, guru-guru SD/MI masih menggunakan metode ceramah atau klasikal sehingga kurang memanfaatkan lingkungan sekitar sebagai sumber belajar. Namun, beda halnya dengan MI YAKTI Kebonagung. MI YAKTI Kebonagung yang memiliki kekayaan lingkungan sekitar sebagai sumber belajar telah memanfaatkannya dalam kegiatan pembelajaran. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah: (1) bagaimana proses pembelajaran dengan memanfaatkan lingkungan sekitar sebagai sumber belajar pada mata pelajaran IPS siswa kelas IV MI YAKTI Kebonagung, (2) bagaimana pengaruh pemanfaatan lingkungan sekitar sebagai sumber belajar pada pada mata pelajaran IPS terhadap motivasi dan hasil belajar, pengalaman belajar serta pembentukan sikap dan karakter siswa kelas IV MI YAKTI Kebonagung, (3) kendala apa saja yang menghambat pemanfaatan lingkungan sekitar sebagai sumber belajar pada mata pelajaran IPS siswa kelas IV MI YAKTI Kebonagung. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualiatif deskriptif yang menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Data yang diperoleh dalam penelitian ini meliputi: aktivitas guru dan siswa selama proses pembelajaran yang diambil dari lembar observasi, hasil wawancara dengan siswa dan guru, catatan lapangan untuk mencatat keadaan yang terjadi selama proses pembelajaran, dan dokumentasi. Hasil penelitian pemanfaatan lingkungan sekitar sebagai sumber belajar di MI YAKTI Kebonagung dilaksanakan di beberapa lokasi di sekitar madrasah. Pemanfaatan lingkungan sekitar sebagai sumber belajar dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa, menambah pengalaman belajar siswa serta menumbuhkan sikap dan karakter siswa menjadi lebih baik. Dalam pembelajaran ini, kendala yang dihadapi antara lain kendala teknis, kurangnya inovasi dan keterbatasan waktu.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Dra. Hj. Asnafiyah, M.Pd.
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: lingkungan sekitar, sumber belajar, Ilmu Pengetahuan Sosial
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 16 Jul 2014 13:10
Last Modified: 17 Feb 2017 10:13
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/13649

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum