PENGARUH STRATEGI ACTIVE SELF ASSESSMENT DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UNTUK MENINGKATKAN RELIGIUSITAS DIMENSI SOSIAL PADA SISWA KELAS X SMK NEGERI 1 PENGASIH KULON PROGO

ARFI NURUL HIDAYAH, NIM. 12410070 (2016) PENGARUH STRATEGI ACTIVE SELF ASSESSMENT DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UNTUK MENINGKATKAN RELIGIUSITAS DIMENSI SOSIAL PADA SISWA KELAS X SMK NEGERI 1 PENGASIH KULON PROGO. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (PENGARUH STRATEGI ACTIVE SELF ASSESSMENT DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UNTUK MENINGKATKAN RELIGIUSITAS DIMENSI SOSIAL PADA SISWA KELAS X SMK NEGERI 1 PENGASIH KULON PROGO)
12410070_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (31MB) | Preview
[img] Text (PENGARUH STRATEGI ACTIVE SELF ASSESSMENT DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UNTUK MENINGKATKAN RELIGIUSITAS DIMENSI SOSIAL PADA SISWA KELAS X SMK NEGERI 1 PENGASIH KULON PROGO)
12410070_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Arfi Nurul Hidayah. Pengaruh Strategi Active Self Assessment dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam untuk Meningkatkan Religiusitas Dimensi Sosial pada Siswa Kelas X SMK Negeri 1 Pengasih Kulon Progo. Skripsi. Yogyakarta: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2016. Latar belakang penelitian ini adalah kurangnya penekanan penggunaan strategi afektif dalam pembelajaran dan pada saat ini pemikiran serta orientasi remaja lebih mengarah pada kepentingan duniawi daripada agama dan sosial. Yang menjadi permasalahan penelitian ini adalah adakah pengaruh penggunaan strategi Active Self Assessment dalam pembelajaran PAI dalam meningkatkan religiusitas dimensi sosial siswa dan seberapa besar pengaruhnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh strategi Active Self Assessment dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan religiusitas dimensi sosial siswa kelas X SMK Negeri 1 Pengasih Kulon Progo. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian One-Group Pretest-Posttest, dengan desain ini diharapkan hasil perlakuan dapat diketahui lebih akurat, karena dapat membandingkan dengan keadaan sebelum diberi perlakuan. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X SMK Negeri 1 Pengasih Kulon Progo sebanyak 320 siswa. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik Purposive Sampling yang didasarkan usulan dari guru pendidikan agama islam dan atas pertimbangan masa remaja usia 15-18 tahun merupakan usia yang labil, akan tetapi pada usia ini remaja mulai menyadari pentingnya kepribadian dan nilai tertentu untuk dirinya. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode angket teknik skala, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis instrumen meliputi analisis validitas dan reliabilitas. Hasil analisis validitas menunjukkan dari 30 butir soal terdapat 18 butir soal terbukti valid, sedang hasil analisis reliabilitas menunjukkan koefisien reliabilitas sebesar 0.685. Analisis data meliputi analisis komparatif dengan menggunakan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara penggunaan strategi Active Self Assessment dalam pembelajaran PAI terhadap peningkatan religiusitas dimensi sosial siswa kelas X SMK Negeri 1 Pengasih Kulon Progo, yaitu terlihat dari nilai thitung > ttabel (-4,109 > 2,042) dengan taraf sig. 0,000 < 0,05. (2) Besar pengaruh strategi Active Self Assessment dalam meningkatkan religiusitas dimensi sosial siswa kelas X SMK Negeri 1 Pengasih Kulon Progo dilihat dari nilai R2 = 0,6462 = 0,22 (22%) dan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain, seperti pendidikan orang tua, tradisi sosial, dan lingkungan sosial. Sehingga, penggunaan strategi Active Self Assessment berpengaruh dalam meningkatkan religiusitas dimensi sosial siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Strategi Active Self Assessment, Religiusitas Dimensi Sosial.
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 19 Apr 2016 12:50
Last Modified: 19 Apr 2016 12:50
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/20184

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum