FIHRIS SEBAGAI SARANA INFORMASI DI JURUSAN ILMU PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI FAKULTAS ADAB UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA. (SEBUAH PERANCANGAN MEDIA ONLINE)

MOHAMMAD LUTHFIL HAKIM - NIM. 02141200, (2009) FIHRIS SEBAGAI SARANA INFORMASI DI JURUSAN ILMU PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI FAKULTAS ADAB UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA. (SEBUAH PERANCANGAN MEDIA ONLINE). Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Peran dalam pengembangan Jurnal Ilmiah FIHRIS Ilmu Perpustakaan dan Informasi belum sepenuhnya di imbangi dengan pemanfaatan teknologi Informasi dalam penyampaian dan penyebarannya. Untuk meningkatkan cara penyampaian dan penyebaran FIHRIS tersebut dapat dilakukan tidak hanya dengan cara konvensional, tetapi dapat pula dilakukan dengan memanfaatkan teknologi informasi, salah satunya adalah internet. Dengan pemanfaatan teknologi internet memungkinkan proses penyampaian FIHRIS bisa dilakukan tidak hanya dalam bentuk cetak, dengan pemanfaatan teknologi informasi proses penyebaran artikel, makalah, maupun materi-materi ilmu pengetahuan lainnya kepada masyarakat luas dapat dilakukan dengan lebih mudah melalui website. Penelitian ini menyajikan perancangan FIHRIS SEBAGAI SARANA INFORMASI ILMU PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI FAKULTAS ADAB UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA. (SEBUAH PERANCANGAN MEDIA (ONLINE) yang berbasis web. Web dipilih sebagai sarana pendukung dengan alasan bahwa web bisa diakses kapan saja dan dimana saja dengan menggunakan komputer yang terhubung ke jaringan internet. Jurnal elektronik dikembangkan sejak beberapa tahun yang lalu karena beberapa pertimbangan, antara lain biaya mencetak jurnal makin mahal, teknologi Komputer dan komunikasi makin berkembang, dan keberadaan world wide web makin meluas. Sejalan dengan itu, teknologi untuk menciptakan bentuk elektronis dari jurnal konvensional (tercetak) makin meningkat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: PEMBIMBING: DRS.TRI SEPTIYANTONO, M.SI
Uncontrolled Keywords: Perancangan web, Jurnal, Ilmu Perpustakaan
Depositing User: Miftakhul Yazid Fuadi [staff it]
Date Deposited: 27 Dec 2016 13:41
Last Modified: 27 Dec 2016 13:42
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/2243

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum