TEORI KEKUASAAN: KOMPARASI PEMIKIRAN HANNAH ARENDT (1906-1975) DAN IBNU KHALDUN (1332-1406)

IRSAL MAS'UDI, NIM. 11510011 (2016) TEORI KEKUASAAN: KOMPARASI PEMIKIRAN HANNAH ARENDT (1906-1975) DAN IBNU KHALDUN (1332-1406). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (TEORI KEKUASAAN: KOMPARASI PEMIKIRAN HANNAH ARENDT (1906-1975) DAN IBNU KHALDUN (1332-1406))
11510011_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (765kB) | Preview
[img] Text (TEORI KEKUASAAN: KOMPARASI PEMIKIRAN HANNAH ARENDT (1906-1975) DAN IBNU KHALDUN (1332-1406))
11510011_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Dalam diskursus dan kajian filsafat politik kita dapat temukan banyak fenomena yang berkaitan dengan masyarakat dan solidaritas. Terlebih lagi diskursus filsafat politik yang membahas tentang kekuasaan negara yang berkaitan dengan masyarakat dan solidaritas, termasuk peran masyarakat dan solidaritas di dalam pembentukan kekuasaan negara. Bukan hanya dalam ranah struktural negara, masyarakat dan solidaritas juga mempunyai peran penting di luar institusi Negara yaitu sebagai pengontrol pemerintah dan pondasi kekuasaan negara itu sendiri, dalam hal ini, demi tetap mempertahankan kekuasaan dan menjaga atau melindungi masyarakat, kekuasan negara yang pada akhirnya harus memiliki ikatan solidaritas yang kuat. Negara merupakan lembaga yang memiliki kekuasaan yang besar di dalam sebuah masyarakat. Negara mempunyai tugas untuk melindungi masrakatnya dari berbagai ancaman dan membawa masyarakat kepada keharmonisan. Kekuasaan yang dimiliki negara diperoleh dari kuatnya rasa solidaritas dan merupakan pelembagaan kepentingan umum. Negara dapat melakukan kontrol terhadap masyarakat untuk melepaskan ruang privat yang bermotif kepentingan pribadi, yang dalam istilah Arendt membawa masyarakat terlepas dari ruang privatnya. Telah banyak tokoh yang membahas tentang kekuasaan kemudian mengaitkan dengan konsep masyarakat dan solidaritas dalam pembentukan kekuasaan negara. Termasuk dua tokoh yang dibahas dalam penelitian ini, yaitu Hannah Arendt dan Ibnu Khaldun, dalam penelitian ini difokuskan pada konsep kekuasaan yang digagas oleh kedua tokoh tersebut. Yang di dalamnya banyak mengurai tentang kekuasaan, masyarakat dan solidaritas itu sendiri. Penelitian ini mendeskripsikan dan melakukan analisa konseptual terhadap makna kekuasaan negara, kosep masyarakat dan ikatan solidaritas sosial yang di gagas oleh Hannahn Arendt dan Ibnu Khaldunb, analisa koseptual tersebut merupakan salah satu bentuk pendakatan dalam studi filsafat politik. Metode yang digunakan dalam penelitan ini yaitu metode deskriptif, interpretasi dan komparasi, metode ini digunakan untuk menganalisis dari data skunder dan primer yang sudah diklasifikasikan. Dengan metode ini diharapkan agar dapat memahami tesis-tesis yang dibangun oleh kedua tokoh yang dikaji dalam penelitian ini. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diambil kesimpulan yaitu, antara Hannah Arendt dan Ibnu Khaldunmsama-sama menekankan pentingnya kekuasan dalam tatanan masyarakat, baik kekuasan merupakan tujuan atau kekuasaan sebagai perangkat untuk mempertahankan eksistensi menusia dan s antara kedua tokoh tersebut melihat masyarakat sebagai makhluk yang tidak bisa berdiri sendiri. Namun kedua tokoh tersebut memiliki perbedaan yang mendasar yaitu pada konsep solidaritas dan konsep masyaraktnya. Pada Hannah Arendt solidaritas sebagai sebuah ikatan tindakan manusia sementara pada Ibnu Khaldun solidaritas terbentuk dari ikatan darah. Namun diantara kedua konsep tersebut kjedua tokoh tersebut menganggap bahwa solidarits social merupakan kunci dari kekuasaan negara. Semakin kuat ikatan solidaritas social semakian kokoh juga kekuasaan negrara.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Imam Iqbal, S.Fil.I., M.S.I.
Uncontrolled Keywords: Kekuasaan, Hannah Arendt, Ibnu Khaldun
Subjects: Politik Islam
Divisions: Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Filsafat Agama (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 24 Mar 2017 09:56
Last Modified: 24 Mar 2017 09:56
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/24227

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum