IMPLEMENTASI METODE BERCERITA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA BONEKA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA ANAK USIA DINI KELOMPOK A DI TK MASYITHOH V KEMLOKO BANTUL YOGYAKARTA

LAILATUN ANNAFI AH, NIM. 13430048 (2017) IMPLEMENTASI METODE BERCERITA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA BONEKA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA ANAK USIA DINI KELOMPOK A DI TK MASYITHOH V KEMLOKO BANTUL YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (IMPLEMENTASI METODE BERCERITA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA BONEKA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA ANAK USIA DINI KELOMPOK A DI TK MASYITHOH V KEMLOKO BANTUL YOGYAKARTA)
13430048_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (9MB) | Preview
[img] Text (IMPLEMENTASI METODE BERCERITA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA BONEKA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA ANAK USIA DINI KELOMPOK A DI TK MASYITHOH V KEMLOKO BANTUL YOGYAKARTA)
13430048_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) untuk mengetahui seberapa besar kemampuan berbicara pada anak kelompok A di TK Masyithoh V Kemloko sebelum diterapkan metode bercerita dengan media boneka, (2) untuk mengetahui kemampuan berbicara anak kelompok A di TK Masyithoh V Kemloko dengan diterapkannya metode bercerita menggunkan media boneka, dan (3) untuk mengetahui seberapa besar peningkatan kemampuan berbicara pada anak kelompok A di TK Masyithoh V Kemloko setelah diterapkan metode bercerita dengan media boneka. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus dengan mengambil data yang dilakukan dengan mengadakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun urutan pelaksanaan penelitian ini mencakup: (1) perencanaan, (2) pelaksanaan, (3) observasi, dan (4) refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) kemampuan berbicara anak kelompok A TK Masyithoh V Kemloko hanya sebesar 20% dengan kriteria baik dalam mengikuti kegiatan pembelajaran dengan metode bercerita masih tergolong kurang atau belum optimal. (2) Penerapan metode bercerita dengan menggunakan media boneka terbukti dapat meningkatkan kemampuan berbicara anak kelompok A TK Masyithoh V Kemloko. Pelaksanaan pembelajaran dengan metode bercerita dengan menggunakan media boneka berhasil meningkat dari kriteria kurang pada siklus I menjadi kriteria baik pada siklus II. (3) Setelah diterapkannya pembelajaran dengan metode bercerita menggunakan media boneka, terjadi peningkatan kemampuan berbicara pada siklus I sebesar 40% dari jumlah anak mendapat nilai baik dan meningkat pada siklus II menjadi sebesar 86,67% dari jumlah anak mendapat nilai baik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. Sigit Purnama, M.Pd.
Uncontrolled Keywords: Metode Bercerita, Media Boneka, Kemampuan Berbicara
Subjects: Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini (S1)
Depositing User: H. Zaenal Arifin, S.Sos.I., S.IPI.
Date Deposited: 15 Feb 2018 10:41
Last Modified: 15 Feb 2018 10:41
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/29475

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum