TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PRODUK ASURANSI BERBASIS UNIT LINK DI PT. ZURICH TOPAS LIFE INDONESIA KANTOR CABANG PURWOREJO

SITI TAIFATUL KHASANAH, NIM. 13380067 (2017) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PRODUK ASURANSI BERBASIS UNIT LINK DI PT. ZURICH TOPAS LIFE INDONESIA KANTOR CABANG PURWOREJO. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PRODUK ASURANSI BERBASIS UNIT LINK DI PT. ZURICH TOPAS LIFE INDONESIA KANTOR CABANG PURWOREJO)
13380067_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PRODUK ASURANSI BERBASIS UNIT LINK DI PT. ZURICH TOPAS LIFE INDONESIA KANTOR CABANG PURWOREJO)
13380067_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

PT. Zurich Topas Life Indonesia merupakan salah satu perusahaan asuransi berbasis konvensional yang menawarkan produk asuransi jiwa berbasis unit link bernama Prestigio. Produk asuransi unit link merupakan produk tabungan yang menggabungkan nilai proteksi dan nilai investasi, perusahaan akan memberikan uang pertanggungan dan manfaat investasi apabila terjadi risiko pada nasabah. Penulis memberikan gambaran mengenai premi yang dibayarkan nasabah. Premi tersebut akan dibagi menjadi dua bagian, yakni sebagian untuk dana asuransi yang memberikan nilai proteksi bagi nasabah, bagian lainnya untuk dana investasi. ZurichLink Rupiah Equity Fund merupakan salah satu dari lima jenis dana investasi yang ditawarkan perusahaan. Jenis dana investasi ini merupakan dana yang mempunyai tujuan untuk memperoleh pertumbuhan modal jangka panjang dengan pengelolaan portofolio secara aktif pada saham serta pasar uang berbasis syari’ah. Investasi dalam Prestigio merupakan hal yang bersifat tidak pasti. Sistem dari investasi tidak bisa dijamin oleh perusahaan. Penelitian ini mempunyai dua rumusan masalah yang akan dikaji, yaitu bagaimana gambaran umum praktik akad asuransi berbasis unit link yang terdapat dalam produk Prestigio di PT. Zurich Topas Life Indonesia Kantor Cabang Purworejo, serta bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap praktik akad asuransi berbasis unit link tersebut. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan. Peneliti melakukan penelitian langsung di PT. Zurich Topas Life Indonesia Kantor Cabang Purworejo yang didukung dengan dokumen-dokumen, serta informasi yang terkait dengan pembahasan. Dalam penelitian ini penulis mencoba mendeskripsikan konsep akad asuransi dalam produk Prestigio yang berbasis unit link bila ditinjau dari segi hukum Islam. Teknik pengumpulan data dengan teknik obesrvasi, wawancara, serta dokumentasi. Menurut penulis, dalam mekanisme pelaksaannya perusahaan yang notabenenya perusahaan konvensional menawarkan produk unit link yang memiliki unsur syari’ah didalam dana investasinya. Sehingga, akad yang digunakan perusahaan ialah termasuk kedalam akad tijarah. Perusahaan menerapkan akad mudarabah untuk mengelola dana dari nasabah. Nasabah memberikan dana premi kepada perusahaan yang nantinya akan dikelola oleh perusahaan. Perusahaan diberikan amanah untuk menginvestasikan dana yang terkumpul sesuai dengan prinsip-prinsip syari’ah. Ketika nasabah mengalami risiko, perusahaan akan menggunakan dana tersebut untuk menanggung klaim atas nasabahnya sesuai dengan kesepakatan. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa meskipun perusahaan termasuk kedalam perusahaan konvensional, mereka berusaha untuk menawarkan produk yang sesuai dengan prinsip-prinsip syari’ah kepada para nasabah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: ABDUL MUGHITS, S.Ag., M.Ag
Uncontrolled Keywords: Akad, Asuransi Jiwa, Unit Link, Prestigio¸ Konvensional, Syari’ah.
Subjects: Muamalat
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Muamalah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 04 Apr 2018 08:56
Last Modified: 04 Apr 2018 08:56
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/29749

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum