IMPLEMENTASI MANAJEMEN BERBASIS MADRASAH (MBM) Pada Program Keterampilan Hidup Mandiri (KHM) Di MAN Godean Sleman Yogyakarta Tahun Pelajaran 2008/ 2009

RODHI SOLEHA NIM : 04471224, (2009) IMPLEMENTASI MANAJEMEN BERBASIS MADRASAH (MBM) Pada Program Keterampilan Hidup Mandiri (KHM) Di MAN Godean Sleman Yogyakarta Tahun Pelajaran 2008/ 2009. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRACT Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pelaksanaan MBM pada program KHM di MAN Godean Sleman Yogyakarta, dengan mengajukan rumusan masalah sebagai berikut : 1.) Bagaimana pelaksanaan Program Ketrampilan Hidup Mandiri (KHM) di MAN Godean Yogyakarta? 2.) Bagaimana implementasi Manajemen Berbasis Madrasah (MBM ) pada Program KHM di MAN Godean Sleman Yogyakarta terutama dalam aspek pencapaian tujuan penerapan MBM? 3.) Apa faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan Program KHM di MAN Godean Sleman Yogyakarta? Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai salah satu tinjauan dalam mengembangkan lembaga pendidikan Islam melalui pengelolaan MBM pada program KHM di MAN Godean Sleman Yogyakarta. Berdasarkan data-data yang telah penulis kumpulkan, penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan setting penelitian di MAN Godean Sleman Yogyakarta. Obyek penelitian ini adalah pelaksanaan MBM pada program KHM, sedangkan Subyek penelitian adalah semua sumber informasi terkait meliputi : Kepala Madrasah, guru, pegawai dan siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan observasi, wawancara, dokumentasi dan metode angket sebagai pelengkap. Analisis data dilakukan dengan analisis data kualitatif dengan pola pikir induktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1.) Program KHM di MAN Godean terdiri dari bermacam-macam bidang keterampilan, yaitu bidang tata busana, sablon, otomotif dan las, tata boga serta bidang perawatan dan perakitan komputer dan pelaksanaannya dilaksanakan pada jam intrakurikuler madrasah. 2.) Implementasi MBM pada Program KHM terutama pada aspek pencapaian tujuan penerapan MBM yaitu aspek kemandirian, aspek kerjasama dan keterbukaan, akuntabilitas dan kompetisi sehat antar sekolah telah berhasil dikembangkan di MAN Godean. 3) Faktor pendukung jalannya program KHM yaitu tersedianya guru / tenaga pengajar yang sesuai dengan keahliannya dan adanya dukungan dan partisipasi yang cukup tinggi dari pihak sekolah, masyarakat dan orang tua. Dan faktor penghambatnya yaitu keterbatasan sarana dan prasarana, keterbatasan anggaran, kurangnya waktu praktek dan kurangnya motivasi siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Dr. H. Muh.Anis, MA
Uncontrolled Keywords: Implementasi, Manajemen, Madrasah, Keterampilan Hidup Mandiri
Depositing User: Edi Prasetya [edi_hoki]
Last Modified: 04 May 2012 23:44
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/3270

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum